Sempat Berpikir Ingin Bunuh Diri, Vanessa Angel: Kalau Gak Ada Bibi Mungkin Aku Udah Gone
Lewat channel YouTube Nikita Willy Official, Vanessa Angel bahkan sempat berpikir untuk bunuh diri saat kasus prostitusi online di Surabaya menjeratn
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Artis Vanessa Angel dahulu kerap muncul bersama permasalahan yang kontroversi.
Mulai batalnya pernikahan dengan cucu Soekarno, Didi Mahardika lalu terkerat kasus prostitusi online dan belakangan ia juga pernah tersandung kasus obat-obatan terlarang dan telah bebas beberapa bulan setelahnya.
Kini, kehidupan Vanessa Angel beda cerita setelah menikah dengan Bibi Ardiansyah.
Vanessa telah meniti karir kembali dan membuka usaha bersama sang suami.
Baca juga: Vanessa Angel Ungkit Kisah Cinta, Naksir Sahabatnya, Nikah Sama Bibi Ardiansyah Tapi Terganjal Restu
Baca juga: SOSOK Asli Pelakor di Antara Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Ternyata Produk Pelangsing Badan
Ia juga telah dianugerahi seorang anak laki-laki. Tidak jarang, mereka sering membagi kebersamaan keluarga lewat postingan di media sosial.
Meski demikian, kisah hidup Vanessa Angel ternyata masih banyak lika-liku.
Masalah dihadapi oleh Vanessa dan Bibi diakui Vanessa Angel sempat membuatnya bunuh diri.
Lewat channel YouTube Nikita Willy Official, Vanessa Angel bahkan sempat berpikir untuk bunuh diri saat kasus prostitusi online di Surabaya menjeratnya.
Namun kehadiran sosok kekasih yang saat ini menjadi suami pun menguatkannya.
"Aku mau bunuh diri Nik, kalau mau tahu pada saat itu. Kalau ga ada dia (Bibi) mungkin aku udah gone kali," ungkapnya, Rabu (17/3/2021).
Terutama menurut pengakuannya, Vanessa tidak begitu dekat dengan orangtua.
Pada saat kasus yang menjeratnya di Surabaya, Vanessa mengatakan jika keluarga juga menjauhi dirinya.
Bahkan satu dunia pun menyerang dirinya. Dan hanya Bibi saat itu yang peduli pada dirinya walau sempat disebut panjat sosial oleh para netizen.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.