Tak Banyak Bicara Seusai Diperiksa KPK soal Korupsi Bansos Covid-19, Cita Citata Janjikan Hal Ini
Cita Citata mengatakan dirinya belum tahu berapa banyak honor yang diterima untuk mengisi acara Kementerian Sosial di Labuan Bajo.
Penulis: Nadine Saksita Christi
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Pedangdut Cita Citata enggan berkomentar banyak seusai diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam perkara bantuan sosial atau bansos Covid-19.
Dia mengatakan ingin menjelaskan banyak, tapi tak mau membuat kerumunan.
Tampak jelas, Cita Citata enggan untuk berkomentar banyak dengan awak media.
“Cita belum bisa banyak menjelaskan, karena Cita juga takut keluar dengan kerumunan seperti ini."
Baca juga: Ekspresi Tenang Cita Citata Usai Jawab Pertanyaan KPK Terkait Korupsi Bansos
Baca juga: Namanya Terseret Kasus Korupsi Bansos, Cita Citata: Juliari Batubara Gak Saya Kenal
"Cita janji di sosial media Cita akan jelaskan detailnya,” beber Cita Citata.
Hal tersebut disampaikan Cita Citata dalam tayangan YouTube KH Infotaiment pada Jumat, (26/3/2021).
Meski begitu, Cita Citata melanjutkan bahwa dirinya belum tahu berapa banyak honor yang diterima untuk mengisi acara Kementerian Sosial di Labuan Bajo.
Ia mengatakan urusan pendapatan dilakukan oleh sang manajemen.
“Saya diundang secara profesional dan menyanyi secara profesional,” ujar Cita Citata.
Dalam perkara bansos Covid-19, KPK menetapkan eks Mensos Juliari Batubara dan dua PPK, Matheus Joko Santoso dan Adi Wahyono menjadi tersangka.
KPK menduga melalui bawahannya itu, Juliari Batubara mengambli fee Rp 10 ribu dari tiap paket bansos yang disalurkan ke wilayah Jabodetabek.
Uang berasal dari para vendor yang mendapatkan proyek pengadaan bansos.
Dua pengusaha telah menjadi terdakwa pemberi suap yaitu Harry dan Ardian Iskandar Maddanatja.
Mereka didakwa menyuap Juliari supaya dipilih menjadi penyedia paket bansos Covid-19.
Harry didakwa menyuap sebanyak Rp 1,28 miliar dan mendapatkan jatah 1,5 juta paket bansos.
Sementara Ardian didakwa mendapatkan Rp 115 ribu paket bansos Covid-19.
Pemanggilan Cita Citata dilakukan setelah namanya disebut dalam sidang bansos.
Baca juga: Dibayar Rp 150 Juta Diduga Dari Dana Bansos Lalu Diperiksa KPK, Cita Citata: Diundang Profesional
Baca juga: Cita Citata Diperiksa KPK Selama 3 Jam Terkait Korupsi Bansos Covid, Berharap Kasusnya Tuntas
Baca juga: Cita Citata Takut Terpapar Covid-19 Usai Diperiksa KPK, Janji Jelaskan Honor Nyanyi dari Dana Bansos
Dirinya disebut menjadi pengisi acara Kementerian Sosial yang diselenggarakan di Labuan Bajo.
Uang untuk membayar pendangdut tersebut sebanyak Rp 150 juta diduga berasal dari korupsi bansos Covid-19.
Baca berita lainnya terkait Cita Citata
(Tribunnews.com/Nadine Saksita)