Wulan Guritno dan Adilla Dimitri Resmi Cerai, Kuasa Hukum Ungkap Hubungan Keduanya Kini
Perceraian Wulan Guritno dan Adilla Dimitri telah resmi diputuskan oleh Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, Kamis (8/4/2021).
Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Wulan Guritno dan Adilla Dimitri telah resmi bercerai.
Keputusan itu diambil secara verstek lantaran pada sidang mediasi keduanya tak hadir.
Sidang kemudian berlanjut pada pembacaan keterangan saksi dari adik Wulan Guritno, Danar Guritno dan istri Lukman Sardi, Pricillia Pullunggono.
Baca juga: Kuasa Hukum Tegaskan Tak Ada Perselingkuhan, Apa Penyebab Wulan Guritno Gugat Cerai Aldilla Dimitri?
Baca juga: Respons Wulan Guritno saat Ditanya soal Kasus Perceraiannya dengan Adilla Dimitri
Hal itu diketahui dalam video yang diunggah di kanal YouTube KH INFOTAINMENT, Kamis (8/4/2021).
Setelah kesaksian mereka, majelis hakim langsung memutus persidangan Wulan Guritno dan Adilla Dimitri yang menyatakan sah bercerai.
"Agendanya masih panggilan tergugat. Karena tergugat tidak hadir jadi pemeriksaan saksi," kata Ficky Fernando selaku kuasa hukum Wulan.
"Tapi sudah putusan. Cuman putusan resminya kita belum terima salinannya," sambungnya.
Karena tergugat tak pernah hadir di persidangan, majelis hakim lalu menjatuhkan putusan verstek.
"(Verstek) iya, kita tunggu salinan resminya dan kalau tidak ada upaya hukum dari tergugat (Adilla Dimitri) ya baru bisa dibilang resmi," ujar Ficky.
"Keputusannya hari ini. Udah ketok palu, cuman kita belum terima salinan resminya. Jadi kita tunggu aja resminya nanti," lanjutnya.
Sayangnya, Ficky Fernando enggan membeberkan alasan perceraian Wulan Guritno dan Adilla Dimitri.
Menurutnya, hal itu merupakan masalah pribadi yang tak bisa dibuka di publik.
"Wah saya nggak bisa jawab kalau itu, masalah pribadi mereka," terang Ficky Fernando.
Bagi Ficky, perceraian mereka sudah kesepakatan bersama.