Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jalankan Puasa Ramadan, Rizky Kinos dan Nycta Gina Bagi jadwal Mengurus Anak

Rizky Triyantono atau yang lebih dikenal dengan Rizky Kinos tengah sibuk dengan kesehariannya mengurus an ak pada bulan Ramadan tahun ini.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Jalankan Puasa Ramadan, Rizky Kinos dan Nycta Gina Bagi jadwal Mengurus Anak
Instagram / @missnyctagina
Nycta Gina, Rizky Kinos dan kedua anaknya 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rizky Triyantono atau yang lebih dikenal dengan Rizky Kinos tengah sibuk dengan kesehariannya mengurus anak pada bulan Ramadan tahun ini.

Menurutnya, puasa kedua di masa pandemi saat ini berjalan dengan lancar karena dapat berkumpul bersama keluarga.

Baca juga: Kehamilan Nagita Slavina Disyukuri Raffi Ahmad, Jadi Berkah di Bulan Ramadan

Baca juga: Selama Ini Harmonis, Tiba-tiba Rizky Kinos Buat Pengakuan Pisah Ranjang Dengan Nycta Gina

"Iya alhamdulillah ini bulan puasa kedua di masa pandemi, tahun ketiga bisa merasakan bulan puasa lagi komplit bareng keluarga," kata Kinos sapaannya saat ditemui di kawasan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Rabu (21/4/2021).

Rizky Kinos saat ditemui di Kawasan TB Simatupang Jakarta Selatan, Rabu (21/4/2021).
Rizky Kinos saat ditemui di Kawasan TB Simatupang Jakarta Selatan, Rabu (21/4/2021). (Tribunnews.com/Fauzi Nur Alamsyah)

"Alhamdulillah semua berjalan dengan lancar, semua berjalan dengan khusyuk dan kerjaan juga lancar," tambahnya.

Ia juga menjadwalkan pekerjaan bersama istrinya untuk selalu berbantian guna dapat mengurus keperluan anak-anaknya.

"Saya bagi-bagi sama istri, istri kerja saya usahakan ada di rumah," ucapnya.

Nycta Gina jadi korban banjir Jakarta untuk yang keempat kalinya
Nycta Gina jadi korban banjir Jakarta untuk yang keempat kalinya (Instagram @missnyctagina)
Berita Rekomendasi

Kinos pun kompak tak mengambil jadwal pada tanggal pekerjaan yang sama dengan sang istri Rizna Nycta Gina.

"Kalau istri atau saya ada jadwal barengan harus ada yang ngalah sih karena mengusahakan sebagaimanapun caranya, semaksimal mungkin selalu ada yang mendampingi anak-anak dirumah, gak cuman sama susternya aja," ungkapnya.

Ia juga berharap juga puasa di tahun 2021 ini diberikan kelancaran dan juga berharap pandemi Covid-19 segera berakhir.

"InshaAllah berjalan dengan lancar semuanya, terus juga diterima puasanya dan cepet berakhir pandemi ini," tutup Kinos.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas