Diduga Lakukan Pelecehan Seksual di Tempat Umum, Gofar Hilman Buka Suara
Gofar Hilman angkat bicara soal tudingan melakukan pelecehan seksual di sebuah acara musik di tahun 2018 lalu.
Penulis: Febia Rosada Fitrianum
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Gofar Hilman angkat bicara soal tudingan melakukan pelecehan seksual.
Nama penyiar radio Gofar berada di urutan pertama jajaran trending Twitter, pada Rabu (9/6/2021) pagi.
Hal tersebut lantaran, ia diduga melakukan tindak pelecehan seksual terhadap seseorang perempuan.
Sebanyak 18 ribu lebih cuitan warganet membahas sosok presenter 38 tahun itu.
Semua bermula dari curhatan seseorang dalam akun @quweenjojo yang mengaku dilecehkan oleh publik figur.
Dari kejadian itu sang pemilik akun merasa trauma hingga gemetar ketika lihat sosoknya di televisi.
Baca juga: Dituduh Lakukan Pelecehan Seksual, Gofar Hilman Beri Klarifikasi, Minta Maaf Telah Merangkul
Lantas dalam sebuah utas, ia menceritakan kronologi kejadian saat jadi korban pelecehan seksual.
Dengan nama akun Nyelaran, dimulai cerita di tahun 2018 lalu saat mendatangi acara dengan bintang tamu Gofar.
"Di Agustus 2018 gue dateng ke acara yang salah satu bintang tamunya Gofar Hilman di Malang.
Di penghujung acara gue maju ke depan niat untuk keperluan Instastory. My mistake.
Lalu Gofar tarik dan rangkul gue, ok gue pikir dia humble," tuli akun @quweenjojo.
Lanjut, setelah merekam video tangan Gofar disebut masuk ke bagian sensitif perempuan tersebut.
Baca juga: Gofar Hilman Bantah Lakukan Pelecehan Seksual, Siap Selesaikan di Jalur Hukum
Baca juga: Kedekatannya dengan Billy Syahputra Dinilai Settingan, Memes Prameswari Beri Respons Santai
Pada kondisi itu, pemilik akun @quweenjojo merasa syok karena dilakukan secara langsung.
"Di situ tangan Gofar mulai ‘mengacak-acak’ bagian-bagian tubuh sensitif gue. Gue minta lepas nggak didenger