Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sahabat Ungkap Curhatan Lesti Kejora Jelang Acara Lamaran yang akan Digelar 13 Juni 2021

Pasangan kekasih Lesti Kejora dan Rizky Billar sebentar lagi akan segera diikat dalam ikatan cincin lamaran.

Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Sahabat Ungkap Curhatan Lesti Kejora Jelang Acara Lamaran yang akan Digelar 13 Juni 2021
Instagram @rizkybillar
Menjelang hari lamaran, sahabat Lesti Kejora, Danu pergi ke kediaman Lesti untuk mengambil bahan seragam pernikahan. 

"Iya sih sangat membatasi karena kondisi badannya laki-laki sama perempuan kan beda ya, jadi dedek lebih banyak di rumah," ungkap Lesti.

Lesti diketahui lebih banyak memantau jalannya persiapan pernikahannya.

Hal itukarena Rizky Billar harus bekerja selama hampir 24 jam hingga tak sempat ikut mengurus persiapan pernikahan.

Kini, persiapan lamaran hingga pernikahan Lesti dan Billar sudah hampir selesai.

"Alhamdulillah udah semua insyaallah tinggal kitanya aja sih mudah-mudahan sehat, kalau persiapan yang lain-lain udah beres," ungkap Lesti.

Pada kesempatan yang sama, Lesti mengungkapkan soal pertemuan antar keluarga inti telah digelar beberapa bulan yang lalu.

Sementara itu, acara lamaran yang digelar pada 13 Juni 2021 dan menjadi pesta dan ajang berkumpul keluarga besar.

Berita Rekomendasi

Terkait seserahan untuk acara lamarannya itu merupakan pilihan Lesti sendiri.

Lesti sengaja memilih barang-barang yang dapat berguna bagi dirinya kelak, setelah menikah dengan Rizky Billar.

"Buat dedek yang penting ikhlas, terus bentuk apapun mah bisa kepakek lah nanti ke depannya," ungkap Lesti.

Nantinya pada saat acara lamarannya, konsep yang diusung Lesti dan Billar yakni adat Sunda internasional.

Baca juga: Lokasi Lamaran Rizky Billar dan Lesti Kejora Dirahasiakan, Demi Alasan Keamanan

"Suka budaya Sunda gitu ajdi insyaallah nanti lamaran pun dedek akan pakai adat Sunda," ungkap Lesti.

Simak berita lainnya terkait Pernikahan Lesti dan Rizky Billar

(Tribunnews.com/Pramesti Rizki)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas