Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Cerita Awal Kariernya ke Mensos Risma, Chef Renatta Rela Kerja 2 Bulan Tak Dibayar

Chef Renatta menceritakan pengalamannya kepada Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini dan Raffi Ahmad di acara TraktiRANS Dailybox Peduli.

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
zoom-in Cerita Awal Kariernya ke Mensos Risma, Chef Renatta Rela Kerja 2 Bulan Tak Dibayar
Ig @renattamoeloek
Jargon Harta, Tahta, Renatta Kian Beken Seantero Indonesia hingga Mendadak Jadi Idola, Chef Renatta Ceritakan Awal Mula Dipanggil Jadi Juri Masterchef: Waktu Itu Dibohongin Sih.. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Juri Master Chef Indonesia, Renatta Moeloek menceritakan perjalanan karirnya menjadi seorang juru masak.

Pengalamannya itu ia menceritakan kepada Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini dan Raffi Ahmad di acara TraktiRANS Dailybox Peduli bersama masyarakat kurang mampu.

Chef Renatta memulai karir pada sebuah restoran di luar negeri yang membuat dirinya harus memasak dan bekerja disana meskipun tidak mendapatkan bayaran.

"Dulu awal-awal kerja enggak dibayar, karena awal tekat banget suka sama satu restoran itu," kata Chef Renata, Minggu (20/6/2021).

Baca juga: Aksi Mensos Risma Plating Makanan Bersama Raffi Ahmad dan Chef Renatta

"Saya samperin dan bilang bener-bener mau bekerja di sini, magang atau enggak dibayar enggak apa-apa deh, dan akhirnya dibolehin, selama 2 bulan enggak dibayar, cuma lama-lama mereka suka sama kinerja saya dan akhirnya di-hire beneran," imbuhnya.

Chef Renatta, Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini dan Raffi Ahmad saat acara TraktiRANS Dailybox Peduli, Minggu (20/6/2021).
Chef Renatta, Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini dan Raffi Ahmad saat acara TraktiRANS Dailybox Peduli, Minggu (20/6/2021). (tangkapan layar)

Keputusannya itu diambil ketika dirinya telah memiliki tabungan untuk mengejar karir di luar negeri hasil dari berjualan kue.

Berita Rekomendasi

Ia pun menyadari kesuksesan itu tidak segampang membalikkan telapak tangan.

"Jadi saya nabung-babung jualan kue di sekolah ketika saya ada kesempatan di luar negeri, Sedangkan tak segampang itu (meraih kesuksesan)," ungkap Renatta.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas