Episode Bima S Terbaru, Perjuangan Satria dan Ve Bertarung dengan Monster-Monster
Saat Satria dan Ve baru memulai perjalanan mencari matrix, mereka tersesat dan ditangkap oleh monster.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pedang Api telah diperbaiki, kini Satria dan Ve melanjutkan perjalanan mencari matrix.
Sayangnya ketika mereka baru memulai perjalanan mencari matrix, mereka tersesat dan ditangkap oleh monster.
Dan ternyata, planet Zed pun diserang oleh monster-monster sehingga Ibu Zed dan warga lainnya dalam bahaya.
Satria dan Ve pun tidak tinggal diam, keduanya bersama Zed ikut bertarung melawan monster-monster demi melindungi planetnya.
Sebagai Bima S, ia sadar bahwa monster-monster itu ingin merusak Pedang Api miliknya.
Baca juga: Episode Baru Bima S Pekan Ini, Satria dan Kawan-kawan Berjuang Mencari Suku Avoca Terakhir
Di saat bersamaan, Masked Warrior datang menyerang.
Ia mencoba untuk menghentikan perjalanan Satria mencari matrix.
Episode Bima S terbaru hadir hari ini, Minggu (20/6/2021) pukul 10.00 WIB di RCTI.
Program Bima S juga dapat disaksikan di aplikasi RCTI+
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.