Cerita Sang Kakak Tolak Tawaran Mobil dari Mbak You, Alasannya Mengharukan
Jenazah paranormal Mbak You di makamkan di Taman Pemakaman Keluarga di Sindanglaya Bandung, Jumat (2/7/2021) pukul 09. 00 WIB.
Editor: Willem Jonata
Ia juga menyinggung tentang kebahagiaan yang bisa diperoleh secara sederhana.
"Bahagia itu kadang sederhana lho, yang penting hati dan pikiran, tetap berpikir positif dan renungi diri, dan mensyukuri apa yang Tuhan berikan luar biasa," ucapnya dalam video yang diunggah di akun @mbakyou17.
Pada keterangan unggahannya, wanita kelahiran Salatiga ini menulis pesan sebagai pengingat untuk membuat hidup lebih bahagia.
"Syukuri, nikmati, perkecil keluhanmu dan perbaiki keadaan mu dengan perenungan diri, perkecil ego mu dan kendalikan emosimu," tulisnya.
"Kecewa dan sakit hati pasti ada, ikhlaskan semua. Buat sederhana hatimu agar lebih bermakna bahagia," lanjut mbak You dalam unggahannya.
Kini unggahan tersebut menjadi unggahan terakhir peramal kelahiran 7 Maret 1974 itu.
Mbak You meninggal dunia, Kamis (1/7/2021) dalam perjalanan menuju Rumah Sakit Premiere Bintaro.
Banyak netizen mengucapkan rasa duka mendalam atas kehilangan wanita dengan nama asli Euis Juwariyah Johana tersebut.
"Innalillahi , semoga mba you tenang disana ya," tulis aktris Bebby Fey di akun @bebby_fey.
"Innalillahi wainnailaihi rojiuun...," tulis @badiahzahrotul.
"Innalillahi wa inna Rojiun semoga diterima segala amal ibadahnya," tulis @rizky_agustia.
Sahabat terkejut
Denny Darko kaget mendengar kabar paranormal Mbak You meninggal dunia.
Dalam kanal YouTubenya yang ia unggah belum lama ini, Denny menunjukan ekspresi kesedihannya dengan suara yang sedikit bergetar.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.