Foto Kue Ulang Tahun ke-41 Menjadi Postingan Terakhir Jane Shalimar
Selebriti yang juga politikus Partai Demokrat, Jane Shalimar meninggal dunia, Minggu (4/7/2021).
Penulis: Daryono
Editor: Ayu Miftakhul Husna
Hal itu diungkap oleh sahabat Jane Shalimar, Olive, Minggu.
"Kemarin sempat membaik saturasinya sempat baik, ga tau Allah berkehendak lain,"
"Kemarin banget, update kemarin dari dokter," ujar Olive sembari menangis.
Jane dinyatakan positif Covid-19 pada 24 Juni 2021, lalu.
Sebelum dinyatakan positif, Jane sudah terlebih dulu merasakan gejala Covid-19 sejak 17 Juni 2021.
"Dia mulai mengeluh itu di tanggal 17, karena badannya sakit-sakit," jelas Olive dikutip dari Youtube Cumi-cumi, Kamis (1/7/2021).
Karena kondisinya terus memburuk, Jane akhirnya dibawa ke rumah sakit.
Sempat kesulitan mendapatkan rumah sakit, Jane Shalimar mendapat perawatan di RS JMC Buncit, Jakarta Selatan.
Baca juga: Jane Shalimar Meninggal Dunia, Politikus Demokrat: Kamu Orang Baik, Selalu Senyum Kalau Berjumpa
Saat dibawa ke RS, kondisi Jane sudah memburuk.
Ia bahkan sempat tak sadarkan diri.
Menutut Olive, Jane memiliki penyakit bawaan asma.
Penyakit asma itu pula yang diduga menjadi pemicu memburuknya kondisi Jane setelah ia terpapar Covid-19.
"Dia itu positif Covid yah, pemicu utamanya adalah asma," ujar Olive.
Profil Jane Shalimar