Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Rekomendasi Acara Seru Nikmati Momen Liburan Idul Adha di Rumah Saja

Ada serangkaian hiburan yang bisa dinikmati oleh keluarga dari rumah saja melalui kanal produk To Do di tiket.com.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Willem Jonata
zoom-in Rekomendasi Acara Seru Nikmati Momen Liburan Idul Adha di Rumah Saja
Shutterstock
Ilustrasi keluarga muda yang sedang menonton televisi . (Shutterstock). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pada 20 Juli mendatang, umat muslim di Indonesia akan merayakan hari raya Idul Adha yang telah dinanti-nantikan.

Selain salat Idul Adha, momen spesial ini juga biasanya dirayakan dengan pemotongan hewan kurban yang dilanjutkan dengan tradisi silaturahmi bersama sanak keluarga.

Bagi masyarakat yang tidak merayakan, hari tanggal merah ini biasanya dimanfaatkan untuk sekadar bersantai dan refreshing.

Namun, di tengah peraturan PPKM Darurat, masyarakat harus bisa menyiasati ide untuk membuat waktu luang di rumah menjadi seru dan tidak membosankan.

Sebagai salah satu platform pionir online travel agency (OTA) di Indonesia, tiket.com hadir memberikan kemudahan akses hiburan dalam satu genggaman.

Baca juga: 40 Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha 2021, Bisa Share WhatsApp, IG, TikTok hingga FB

Di momen perayaan Idul Adha, tiket.com telah menyediakan serangkaian hiburan yang bisa dinikmati oleh keluarga dari rumah saja melalui kanal produk To Do di tiket.com.

Berita Rekomendasi

Gaery Undarsa selaku Co-founder & Chief Marketing Officer tiket.com mengatakan, pihaknya mengajak masyarakat untuk disiplin dan patuh menjalani protokol kesehatan di masa PPKM Darurat yang digalakkan oleh pemerintah dengan tetap berada di rumah.

"Selama masa PPKM, tiket To Do hadir memberikan pilihan inspirasi hiburan secara online yang dapat dinikmati bersama keluarga dari rumah, sehingga waktu di rumah dapat tetap terisi dengan konten hiburan berkualitas bersama keluarga dengan tetap aman dan nyaman,” kata Gaery dalam keterangannya, Sabtu (17/7/2021).

Selain terkenal sebagai platform pemesanan tiket bepergian, kini pengguna tiket.com juga bisa dengan mudah mengakses dan menikmati berbagai konten hiburan dengan harga yang terjangkau.

Adapun hiburan yang ditawarkan sangat beragam dan dapat dipesan sesuai dengan preferensi pengguna.

Berikut beberapa rekomendasi hiburan seru dari tiket To Do yang bisa dinikmati dan dibeli melalui tiket.com.

1. Ikut kelas memasak

Kuliner lezat selalu berhasil menyatukan anggota keluarga di rumah. Namun, apakah kamu dan keluarga sudah pernah belajar masak bersama? Ide seru ini bisa menjadi salah satu opsi kegiatan berfaedah di rumah. Kamu bisa mengikuti kelas masak online bersama chef andal dari Arkamaya Culinary.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas