Sukses Bisnis Transportasi, Gilang Widya Pramana Kini Geluti Bisnis Rokok Elektrik
Gilang Widya Pramana meluncurkan bisnis liquid vape, yang kemudian ia beri nama J99Vape.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah sukses sebagai content creator dan bisnis di bidang transportasi darat serta skincare, Gilang Widya Pramana atau dikenal Juragan 99 kini jajal bisnis rokok elektrik.
Ia meluncurkan bisnis liquid vape, yang kemudian ia beri nama J99Vape.
Gilang pun meluncurkan liquid vape pertamanya dengan varian bernama “Andro Meda”.
Varian ini diklaim oleh Gilang memiliki ‘secret flavor’, sehingga setiap orang yang mencoba liquid vape ini pasti akan memiliki pendapat rasa yang berbeda- beda.
"Aku menciptakan 20 varian rasa liquid vape dan dipilihlah rasa “Magic Fruit” untuk dikeluarkan pertama kali dalam launching," ujar Gilang kepada awak media Senin (19/7/2021).
Baca juga: Jatuh Bangun Geluti Bisnis Vape, Budi JVS Ceritakan Pengalamannya
Baca juga: Peringatan Hari Vape Sedunia: Saatnya Budayakan Inovasi
Liquid vape Andro Meda juga telah berkolaborasi dengan Nevertoolavish untuk desain kemasannya. Gilang pun menjelaskan ide awal dirinya terjun ke bisnis vape.
"Ide dalam membuat liquid vape, diawali karena rasa penasarannya," ungkapnya.
"Dan bisnis liquid vape ini memiliki peluang yang cerah, karena dunia vape ini banyak digandrungi oleh semua kalangan," ujar Gilang.
Virtual launching sudah dilakukan dan disiarkan secara langsung di Instagram pada 15 Juli 2021 kemarin, acara tersebut dipandu host komika ternama, Coki Pardede dan Fico Fachriza.
Turut hadir juga StandUp Comedy dari Marshel Widianto, dan tampilan dari penyanyi Petrus Mahendra, juga hadir Panda dan Kartolo pemilik Panda Vape Store.