Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Menangis setelah Dokter Richard Lee Ditangkap, Reni: Saya Tidak Tahu di Mana Suami Saya

Istri Dokter Richard Lee, Reni Effendi, menangis setelah sang suami ditangkap, Rabu (11/8/2021). Ia mengaku tak tahu keberadaan Richard Lee saat ini.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Menangis setelah Dokter Richard Lee Ditangkap, Reni: Saya Tidak Tahu di Mana Suami Saya
Instagram @renieffendi24
Dokter Richard Lee dan istrinya, Reni Effendi. Reni menangis setelah sang suami ditangkap, Rabu (11/8/2021). Ia mengaku tak tahu keberadaan Richard saat ini. 

TRIBUNNEWS.COM - Istri Dokter Richard Lee, Reni Effendi, menangis di hadapan wartawan saat konferensi pers setelah sang suami ditangkap, Rabu (11/8/2021).

Richard Lee ditangkap di kediamannya di Komplek Investama, Palembang, Sumatera Selatan.

Kepada wartawan, Reni mengaku sama sekali tak bisa berkomunikasi dengan Richard.

Anggota Polda Metro Jaya yang menangkap Richard Lee, kata Reni, sempat mengatakan akan membawa sang suami ke Polda Sumsel untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan.

Diketahui, Richard tengah menderita sakit pinggang.

Kuasa hukum Dokter Richard Lee, Razman Arif Nasution, saat memberikan keterangan terkait penangkapan kliennya, Rabu (11/8/2021), di kediaman Richard Lee, Palembang, Sumatera Selatan.
Kuasa hukum Dokter Richard Lee, Razman Arif Nasution, saat memberikan keterangan terkait penangkapan kliennya, Rabu (11/8/2021), di kediaman Richard Lee, Palembang, Sumatera Selatan. (SRIPOKU/Odi Aria)

Baca juga: Penyebab Dokter Richard Lee Ditangkap, Kuasa Hukum: Buntut dari Laporan Kartika Putri

Baca juga: Dokter Richard Lee Ditangkap Polisi, Apakah Itu Terkait Perseteruannya dengan Kartika Putri?

Namun, Reni menyebut Richard saat ini tak ada di Polda Sumsel.

Ia tidak mengetahui keberadaan sang suami.

Berita Rekomendasi

"Kata petugas suami saya mau dibawa ke Polda Sumsel. Tapi, tiba-tiba tidak ke sana."

"Saya tidak tahu di mana suami saya sekarang," terangnya, Rabu, dikutip dari Sripoku.

"Dr Richard kan ada sakit pinggang, jadi jika lewat jalur darat ke Jakarta harus cek kesehatan dulu."

"Tapi, kenyataannya tidak sesuai seperti di bilang. Saya hilang komunikasi sekarang," imbuh dia.

Selama konferensi pers, Reni sesekali menyeka air matanya.

Matanya pun terlihat sembab.

Lewat Instagram Story-nya, @renieffendi24, Reni mempertanyakan tindakan anggota kepolisian yang membawa Richard secara paksa.

Padahal saat itu, kuasa hukum Richard, Razman Arif Nasution, belum tiba di kediaman sang klien.

Baca juga: Lewat Video, Istri Kabarkan dr Richard Lee Ditangkap Polisi, Buntut Berseteru dengan Kartika Putri?

Baca juga: Dokter Richard Lee Ditangkap di Rumahnya, Istri Histeris Halangi Polisi, Tanyakan Alasannya

"Suami saya bilang, saya mau tunggu sampe pengacara saya datang.

Tapi, gak tau kenapa bapak-bapak ini main paksa tangkap-tangkap aja.

Padahal pengacara saya sudah mau datang untuk pendampingan, tapi ditolak oleh bapak ini.

Suami saya bukan kriminal, bukan teroris, bukan koruptor.

Tolong dong yang ngerti hukum, memang begini ya caranya hukum kita? Saya gak ngerti hukum," tulisnya.

Tak hanya itu, Reni juga berdoa agar sang suami dilindungi dari orang-orang jahat.

Unggahan istri Richard Lee, Reni Effendi, setelah sang suami ditangkap, Rabu (11/8/2021).
Unggahan istri Richard Lee, Reni Effendi, setelah sang suami ditangkap, Rabu (11/8/2021). (Instagram @renieffendi24)

"Ya Tuhan tolong lindungi suamiku dari orang-orang yang jahat," ujarnya.

Sebelumnya, Reni juga mengunggah detik-detik Richard Lee ditangkap.

Dalam unggahan tersebut, Reni mempertanyakan alasan mengapa Richard ditangkap.

"Bisa nggak jelasin sekarang, Pak? Kenapa suami saya ditangkap? Salahnya dimana?" tanya Reni.

Baca juga: Apresiasi Greysia Polii dan Apriyani, Richard Lee Janjikan Perawatan Kecantikan Gratis Seumur Hidup

Baca juga: Datangi Polda Metro Jaya, Richard Lee dan Kuasa Hukum Usulkan Ingin Damai dengan Kartika Putri

Seorang anggota polisi mengatakan pihaknya akan menjelaskan alasan penangkapan Richard di kantor polisi.

Namun, Reni meminta agar kepolisian menjelaskan saat itu juga.

"Nggak, nggak bisa. Saya mau jelasinnya di sini. Karena saya berhak menerima penjelasan," ujarnya.

Kuasa Hukum Beri Penjelasan

Kuasa hukum Dokter Richard Lee, Razman Arif Nasution, membeberkan penyebab kliennya ditangkap aparat kepolisian, Rabu (11/8/2021).

Richard Lee ditangkap di kediamannya di Komplek Investama, Palembang, Sumatera Selatan.

Dikutip dari Sripoku, Razman mengatakan penangkapan Richard Lee merupakan buntut laporan dari Kartika Putri mengenai UU ITE di Polda Metro Jaya.

"Saat ini laporan dr Richard Lee dan David Lee terhadap Kartika Putri juga sudah bergulir."

"Laporannya juga soal UU ITE," terangnya saat konferensi pers di kediaman Richard, Rabu.

Kuasa hukum Dokter Richard Lee, Razman Arif Nasution, saat memberikan keterangan terkait penangkapan kliennya, Rabu (11/8/2021), di kediaman Richard Lee, Palembang, Sumatera Selatan.
Kuasa hukum Dokter Richard Lee, Razman Arif Nasution, saat memberikan keterangan terkait penangkapan kliennya, Rabu (11/8/2021), di kediaman Richard Lee, Palembang, Sumatera Selatan. (SRIPOKU/Odi Aria)

Kendati demikian, Razman mempertanyakan sikap anggota kepolisian yang terkesan mengkriminalisasi Richard.

Baca juga: Sayangkan Sikap Polisi Saat Tangkap dr Richard Lee, Razman Nasution: Kasusnya Ini Remeh-temeh

Baca juga: Soal Penangkapan dr Richard Lee, Kuasa Hukumnya Angkat Bicara

Pasalnya, kata Razman, Richard Lee ditangkap secara tiba-tiba.

Terlebih permasalahan yang dialami Richard hanyalah kasus biasa

"Klien saya ini sudah dikriminalisasi, masa saat penangkapan mau ke belakang saja tidak boleh."

"Dia ini bukan teroris atau penghina negara, kasusnya ini remeh temeh," ujarnya.

Tak hanya itu, Razman juga mempertanyakan status Richard Lee yang langsung dijadikan tersangka.

Padahal, sebelum dilakukan penangkapan, Razman telah mendapat telepon dari Polda Metro Jaya.

Bahkan, ia sempat berkoordinasi agar tak membawa Richard Lee terlebih dulu sebelum dirinya datang.

"Yang anehnya ini klien saya langsung ditetapkan tersangka."

"Saya sudah bilang tunggu dulu, tetapi petugas langsung bawa saja. Ini ada apa?" pungkasnya.

Baca artikel terkait Dokter Richard Lee ditangkap

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W, Sripoku/Odi Aria)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas