Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tak Tahu Nasib Dokter Richard Lee Kini, sang Istri: Bapak Bawa Suami Saya ke Mana?

Istri Richard Lee, Reni Effendi, mempertanyakan keberadaan sang suami setelah ditangkap di kediamannya, Rabu (11/8/2021).

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Tak Tahu Nasib Dokter Richard Lee Kini, sang Istri: Bapak Bawa Suami Saya ke Mana?
Instagram @renieffendi24
Dokter Richard Lee dan istrinya, Reni Effendi. Istri Richard Lee, Reni Effendi, mempertanyakan keberadaan sang suami setelah ditangkap di kediamannya, Rabu (11/8/2021). 

Aku juga bingung ya sebagai warga negara Indonesia, apakah memang begini ya?

Baca juga: PENGAKUAN Kuasa Hukum soal Penangkapan Dokter Richard Lee, Ungkap Buntut dari Laporan Kartika Putri

Baca juga: Kronologi Penangkapan Richard Lee, Istri Histeris dan Desak Kejelasan dari Pihak Keplolisian

Sekarang saya gak tau nasib suami saya bagaimana?" bebernya.

Lebih lanjut, Reni menyebut sang suami saat ini tak ada di Polda Sumsel.

Padahal, awalnya aparat mengatakan akan membawa Richard ke Polda Sumsel.

"Padahal suami saya bukan pembunuh, bukan perampok lho.

Terus dia bilang mau dibawa ke Polda Sumsel.

Eh ini mana Pak, Bapak bawa suami saya ke mana kok gak ada di Polda Sumsel?" lanjutnya.

BERITA TERKAIT

Hal tersebut juga disampaikan Reni dalam konferensi pers di kediamannya, Rabu sore.

Kepada wartawan, Reni mengaku sama sekali tak bisa berkomunikasi dengan Richard.

Anggota Polda Metro Jaya yang menangkap Richard Lee, kata Reni, sempat mengatakan akan membawa sang suami ke Polda Sumsel untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan.

Diketahui, Richard tengah menderita sakit pinggang.

Baca juga: Sayangkan Sikap Polisi Saat Tangkap dr Richard Lee, Razman Nasution: Kasusnya Ini Remeh-temeh

Baca juga: Dokter Richard Lee Ditangkap Polisi, Apakah Itu Terkait Perseteruannya dengan Kartika Putri?

Namun, Reni menyebut Richard saat ini tak ada di Polda Sumsel.

Ia tidak mengetahui keberadaan sang suami.

"Kata petugas suami saya mau dibawa ke Polda Sumsel. Tapi, tiba-tiba tidak ke sana."

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas