FAKTA Preman Palak Kafe Ucok Baba di Depok: Bukan Kali Pertama, Hasilnya Digunakan untuk Pesta Miras
Berikut ini kumpulan fakta preman malak di kafe Ucok Baba yang telah dirangkum Tribunnews dari berbagai sumber.
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Kejadian kurang menyenangkan dialami oleh komedian senior Ucok Baba.
Beredar di media sosial video aksi preman memalak di sebuah kafe di kawasan Depok.
Rupanya kafe tersebut adalah milik Ucok Baba yang beralamat di Jalan Pala Bali, Pondok Terong, Cipayung, Kota Depok, Jawa Barat, Senin (9/8/2021).
Berikut ini kumpulan fakta preman malak di kafe Ucok Baba yang telah dirangkum Tribunnews dari berbagai sumber.
Baca juga: Raffi Ahmad Beli Mobil Baru untuk Ucok Baba karena Gabut: Seneng Lho Ngelihat Orang Seneng
Baca juga: Kronologi Preman Ngaku Anak Orang Kaya Palak Cafe Ucok Baba di Depok
1. Kronologi Kejadian
Dalam video yang beredar di media sosial, pelaku berinisial ID itu mengaku sebagai anak orang kaya.
ID tampak mengenakan kemeja berwarna ungu muda dan celana jeans.
Ia membentak Ucok Baba sambil menyombongkan kekayaannya.
“Cok maaf ya gue anak orang kaya, di Rawa Geni gue anak orang kaya, tanya si Ayu nih. Gue anak orang kaya."
"Gue bukannya duit ngemis sama lu cok lu artis,” teriak ID dalam video tersebut.
Pelaku terus menyebut jika dirinya adalah anak orang kaya yang terkenal di kawasan Rawa Geni.
Ucapannya kian ngelantur, ID juga menyebut popularitasnya sebagai anak orang kaya Rawa Geni sudah amat terkenal.
“Jangan duit seratus, dua ratus, tiga ratus, gope gedenya, gue anak orang kaya di Rawa Geni."
"Siapa yang gak kenal gue di Rawa Geni. Gue anak orang kaya di Rawa Geni,” kanjut dia dengan nada tinggi.
Melihat emosi ID yang semakin tak terkontrol, warga yang berada di lokasi kejadiun berusahan menenangkannya.