Kabarkan Lord Adi Positif Covid-19, Chef Arnold Berharap Jangan Dijadikan Lelucon
Mestinya Lord Adi ke Surabaya untuk bikin konten bareng Chef Arnold. Tapi hasil PCR Lord Adi menunjukkan positif covid-19.
Editor: Willem Jonata

TRIBUNNEWS.COM - Banyak netizen bertanya-tanya setelah Chef Arnold menyampaikan doa untuk kesembuhan Suhaidi Jamaan atau Lord Adi.
Karena banyak yang penasaran dengan kondisi peserta Top 3 MasterChef Indonesia Season 8 itu, Chef Arnold akhirnya angkat bicara.
Lewat akun Twitter-nya, Chef Arnold memberitahu penyakit yang diderita Lord Adi.
"Covid," tulis chef Arnold di akun Twitter @ArnoldPoernomo dikutip Kompas.com, Selasa (24/8/2021).
Baca juga: Lord Adi, Jesselyn, Nadya, dan Febs Bicara Mimpi Mereka Jelang Final MasterChef Indonesia Season 8
Baca juga: 4 Masakan Lord Adi yang Tuai Pujian dari Juri MasterChef Indonesia Season 8
Ketika ada netizen yang tak percaya, Arnold kemudian berpesan agar penyakit Lord Adi tak dijadikan bahan lelucon.
"Whaaaaat? Lord adi kena covid ?????? Yg bener chef," tulis akun @zhwa00.
"Ya makanya jangan di buat candaan," tulis Arnold.
Arnold juga mengungkap alasannya bisa mengetahui Adi sedang sakit saat ini.
"Harusnya ke Surabaya, saya bantuin kerjain konten dia tapi hasil pcr +," lanjutnya.
Sebelumnya Arnold sempat mengunggah pesan di Twitter yang berisi doa untuk kesembuhan peserta MasterChef Indonesia Season 8 yang kini sedang ramai diperbincangkan itu.
"Get well soon Lord Adi! Speed recovery," tulis Arnold.
Profil Lord Adi