Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ditanya Soal Kekasih Baru, Prilly Latuconsina Bingung Berikan Jawaban

Prilly Latuconsina digosipkan dekat dengan seorang pria yang digadang-gadang kekasih barunya.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Ditanya Soal Kekasih Baru, Prilly Latuconsina Bingung Berikan Jawaban
Instagram @prillylatuconsina96
Prilly Latuconsina kaget setelah mendengat kabar kedekatan sang mantan pacar, Maxime Bouttier dengan aktris cantik. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Pernana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Prilly Latuconsina digosipkan dekat dengan seorang pria yang digadang-gadang kekasih barunya.

Namun, Prilly tak mau blak-blakan soal sosok kekasih baru yang kini mengisi hari-harinya.

Ia mengaku bingung pria mana yang dimaksud awak media sudah resmi menjadi kekasihnya. Sebab ia sering dijodohkan dengan beberapa artis oleh para penggemarnya.

"Kayaknya aku dishippin (dijodohkan penggemar) sama semua orang deh, jadi bingung yang kemarin mana," ujar Prilly Latuconsina dalam wawancara virtual, Selasa (24/8/2021).

Baca juga: Raih Gelar Sarjana, Prilly Latuconsina: Momen Penuh Emosi

Baca juga: Prilly Latuconsina Jadi Sarjana, Unggah Momen Kelulusan Bareng Keluarga hingga Dipeluk Irzan Faiq

Prilly mengatakan dirinya memang tak begitu suka mengumbar hubungannya dengan sang kekasih di media sosial. Hal itu diakui Prilly demi kenyamaman mereka berdua.

Momen Kelulusan Prilly Latuconsina
Momen Kelulusan Prilly Latuconsina (Instagram Prilly Latuconsina)

"Iyah (nggak suka publish) buat apa juga. Tapi ya enggak soksokan backstreet," bebernya.

Berita Rekomendasi

"Cuma enggak posting aja buat kenyamanan, kita berdua gitu," ungkapnya.

Prilly memastikan bahwa kekasihnya itu akan hadir dalam hari spesial yakni wisuda kelulusannya nanti.

"Pasti datang (wisuda)," beber Prilly.

Sejak putus dengah Maxime Bouttier, Prilly Latuconsina belum terlihat memiliki gandengan baru.

Namun namanya kerap digosipkan oleh beberapa artis pria lainnya, satu diantaranya yang paling santer diisukan dekat dengan Prilly adalah Irzan Faiq.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas