Ayah Lesti Kejora Beri Pesan Khusus ke Rizky Billar setelah Menikah: Jangan Sampai Dia Disakiti
Setelah melepaskan anak Lesti Kejora menikah pada 19 Agustus 2021 lalu, Endang Mulyana memiliki pesan khusus yang diberikan kepada Rizky Billar.
Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: Ayu Miftakhul Husna
"Dan jadi suami ya dia makin giat dia punya tanggung jawab," terang Endang Mulyana.
Baca juga: Begini Respons Santai Rizky Billar soal Rencana Bulan Madu dengan Lesti Kejora
Di sisi lain, kini Endang Mulyana sudah berhasil menghantarkan anaknya untuk menikah dengan Rizky Billar.
Endang Mulyana mengaku sudah siap melepas Lesti Kejora ke pelukan suaminya.
"Saya punya kewajiban, dan mau rela mau enggak itu kan udah kewajibannya ngikutin suami," terang Endang Mulyana.
Sebelumnya, Lesti Kejora merupakan anak rumahan yang selalu berada di sisi kedua orang tuanya.
Namun, kini Lesti harus pindah ke rumah Rizky Billar dan hidup terpisah dari orang tuanya.
Endang Mulyana ternyata telah mempersiapkan diri sejak lama agar tidak merasa kehilangan anak perempuannya setelah menikah.
"Kalau masalah kehilangan nggak merasa kehilangan, saya dari awal udah siap, maksudnya udah siap tuh namanya anak cewek pasti dibawa suaminya," terang Endang Mulyana.
Sebenarnya, dari lubuk hati kecilnya, ia menginginkan Lesti Kejora tetap tinggal bersamanya.
Namun, ia sadar tidak seharusnya memaksakan kehendak supaya Lesti tatap tinggal bersamanya setelah menikah.
Baca juga: Pamer Buku Nikah dengan Lesti Kejora, Rizky Billar: Beberapa Tahun Lagi Rapor Sekolah Anak
Lantaran selama ini Lesti dan Billar dikabarkan sudah mempersiapkan rumah baru mereka.
"Kalau keinginan ada, cuman saya nggak bisa memaksakan, saya juga terserah mereka mau tinggal di rumah dia mau di rumahnya orang tuanya,"
"Terserah dia nyamannya tinggal di mana," terang Endang Mulyana.
Saat ditanya soal cucu, Endang Mulyana ingin Lesti segera mengandung anak pertamanya.
"Kalau saya sih pengennya secepatnya," terang Endang Mulyana.
Simak berita lainnya terkait Lesti Kejora dan Rizky Billar
(Tribunnews.com/Pramesti Rizki)