Tangis Pilu Bonita Putri Koes Hendratmo, Sang Ayah Sendirian Saat Meninggal, Tak Ditemani Keluarga
Penyanyi Bonita, putri Koes Hendratmo tak bisa menahan kesedihannya menemui kenyataan jika sang ayah dalam kesendirian di ujung hidupnya.
Editor: Anita K Wardhani

Tribunnews/Herudin
Bonita berada di dekat foto ayahnya saat pemakaman Koes Hendratmo di Taman Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, Jakarta Pusat, Selasa (7/9/2021). Koes Hendratmo meninggal dunia di usia 79 tahun di kediamannya di kawasan Joglo, Jakarta Barat, akibat penyakit jantung. Sebelum dinyatakan meninggal dunia, almarhum sempat dibawa ke rumah sakit terdekat. Tangis Pilu Bonita Putri Koes Hendratmo, Sang Ayah Sendirian Saat Meninggal, Tak Ditemani Keluarga Tribunnews/Herudin
Namun, setelah terpapar covid-19, Bonita mengatakan kondisi sang ayah mulai membaik secara mental dan fisiknya sudah fit.
"Tapi ternyata mungkin juga karena waktu saat lebaran istrinya meninggal. Saya rasa itu juga sangat memukul hatinya dia," ucapnya.
Suhaeri, ketua RT di lingkungan kediaman Koes Hendratmo, mengatakan sebelum meninggal dunia, almarhum sudah tidak sadarkan diri di rumah.
"Jadi pegawainya jam 9 pagi datang ke rumah. Tapi pintu tidak terbuka. Kemudian pegawainya telepon satpam dan keponakan beliau," kata Suhaeri kepada Warta Kota yang ditemui di TPU Karet Bivak, Selasa sore.
(Tribunnews.com/Fauzi Alamsyah/Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo)
Berita Rekomendasi