Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ramai Dipertanyakan, Uus Beberkan Alasan Tak Ikut Ke New York Fashion Week

Uus yang juga menjadi brand ambassador produk fashion tersebut sontak ramai dipertanyakan usai tak ikut terbang ke Amerika Serikat.

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Ramai Dipertanyakan, Uus Beberkan Alasan Tak Ikut Ke New York Fashion Week
Kolase Tribun Bogor
Komika Uus. Ramai Dipertanyakan, Uus Beberkan Alasan Tak Ikut Ke New York Fashion Week 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Banyak yang mempertanyakan kenapa Uus tak ikut ke New York Fashion Week bersama rekan artis lainnya.

Seperti diketahui, satu di antara brand lokal berhasil mewakili Indonesia di New york Fashion Week yang merupakan peragaan busana terbesar di dunia.

Baca juga: Kai EXO Terpilih Sebagai Duta Global untuk Seoul Fashion Week Spring 2022

Baca juga: Coki Pardede Ditangkap Kasus Narkoba, Uus Pilih Semangati Tretan Muslim, Ini Alasannya

Brand lokal Tanah Air ini menggandeng banyak selebritas Tanah Air.

Mereka adalah Gading Marten, Luna Maya, Enzy Storia, Febby Rastanty, Denny Sumargo, Alika Islamadina, Rachel Vennya dan masih banyak lainnya.

Namun salah satu nama yang ramai diperbincangkan di momen keberangkatan mereka ke New York adalah sosok Uus.

Uus yang juga menjadi brand ambassador produk fashion tersebut sontak ramai dipertanyakan usai tak ikut terbang ke Amerika Serikat.

Berita Rekomendasi

Lewat laman Instagramnya, ia becerita saat pertemuan dengan pemilik brand tersebut, Muhammad Sadad.

Uus juga menerangkan soal Sadad yang menemuinya sebelum ke New York dan menerangkan perihal pemilihan selebritas tersebut.

Baca juga: Soal Tudingan Pelecehan Seksual pada Gofar Hilman, Nikita Mirzani Tak Percaya, Uus Dukung Korban

“Kenal @sadadd dan @erigostore dari dua taun lalu. Sempet nolak buat jadi brand ambassador karena menurut gue belum cocok sama baju gue sehari-hari. Kemudian sebelum ke New York doski ngajak ketemuan buat ngobrol karena dia mau eksperimen baju yg sepertinya cocok buat gue,” tulis Uus, dikutip Tribunnews, Rabu (15/9/2021).

“Doski juga bilang kalo yang brgkat ke New York adalah orang-orang yang dari dulu dia pengen ajak kerja sama bareng Erigo. Sebagai teman dan bukan rekan bisnis seutuhnya gue cuma bisa seneng dengan pencapaian doski,” tambahnya.

Selanjutnya Uus pun menjawab rasa penasaran netizen yang ramai bertanya soal dirinya tak ikut serta ke New York kala itu dengan menjelaskan alasannya.

“Buat yg nanya kenapa gue ga ikut ke New York, karena Sadad percaya kalo gue adalah perwakilan masyarakat biasa aja yang selama ini pakai prodak Erigo. Itu keputusan yg ga semua orang bisa beri dan orang yang di lini pekerjaan gue bisa terima,” jelas Uus.

Terlepas dari itu, ucapan selamat dan bangga kembali disampaikannya atas kesuksesan brand lokal Erigo yang mewakili Indonesia di NYFW kali ini.

“Congrats Sadad. Atas pengertiannya dan kerja kerasnya,” pungkas Uus.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas