Ditya Andrista Minta Denny Sumargo Berhenti Bawa Nama Mendiang Ayahnya
Ditya Andrista menegaskan bahwa ayahnya tak pernah menitipkanya pada Denny Sumargo. Ia merasa sudah dewasa dan sadar konsekuensi dari masalahnya.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ditya Andrista menegaskan bahwa ayahnya tak pernah menitipkanya pada Denny Sumargo.
Ia merasa bahwa sudah dewasa dan sudah bisa mengerti akan konsekuensi dari segala permasalahan yang dihadapinya.
Ditya merasa Denny tak perlu membawa-bawa mediang ayahnya untuk meyakinkan publik bahwa dirinya menggelapkan dana.
"Kalau nanti Densu nonton apapun yang saya lakukan saya mengerti konsekuensinya dan saya tahu apa tindakanya saya," kata Ditya Andrista di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (5/10/2021).
"Saya minta jangan lagi bawa-bawa papah saya atau orang terdekst saya, saya sudah dewasa sudah bisa bertanggung jawab," bebernya.
Baca juga: Tagih Uang, Ditya Andrista Sebut Denny Sumargo Bawa Belasan Orang Sambangi Rumahnya
Baca juga: Demi Jaga Kesehatan Mentalnya, Ditya Andrista Blokir Medsos hingga Whatsapp Denny Sumargo
Baca juga: Berawal dari Kecurigaan Istri, Denny Sumargo Baru Sadar Ditipu Manajernya, Kini Sudah Lapor Polisi
Ditya mengatakan bahwa jika Denny Sumargo menyaksikan jumpa persnya, ia meminta agar Denny menceritakan semua masalah yang terjadi.
Tak hanya mengeluarkan tudingan, Ditya meminta Denny untuk menceritakan segala perbuatannya.
"Kalau kamu nonton please be gentle, kalau kamu cowok ceritain juga kejadian sebenernya seperti apa, jangan bilang di media saya ini tidak bertanggung jawab, tidak bisa dihubungin, gak bisa ditemui keberadaannya," jelas Ditya.
Baca juga: Beberkan Sikap Denny Sumargo, Ditya Andrista Sebut Sang Artis Sudah di Luar Batas
"Jadi kalau almarhum papah saya dibawa ini itu, papah saya militer ngomongnya cuman ya atau tidak, nggak permah ngomong panjang lebar apalagi sampai 'titip anak saya' itu tidak mungkin," tegasnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.