Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Lewat Lagu ''Mengapa Patah Hati'', Amanda Caesa Coba Keluar dari Zona Nyaman

Ini pertama kalinya Amanda Caesa membawakan lagu berbahasa Indonesia. Ia merasa sangat tertantang.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
zoom-in Lewat Lagu ''Mengapa Patah Hati'', Amanda Caesa Coba Keluar dari Zona Nyaman
Tribunnews.com/Bayu Indra Permana
Amanda Caesa yang baru saja merilis single dan musik video 'Mengapa Patah Hati' yang merupakan lagu perdananya berbahasa Indonesia di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Jumat (15/10/2021). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lewat single berjudul 'Mengapa Patah Hati' Amanda Caesa mulai keluar daro zona nyamannya membawakan lagu berbahasa Inggris.

Ini pertama kalinya Amanda Caesa membawakan lagu berbahasa Indonesia. Ia merasa sangat tertantang.

"Ini single pertama aku uang bahasa Indonesia, aku mau challange diri aku yang baisanya lagu bahasa Inggris," ujar Amanda Caesa di kawasan Gunawarman, Jakarta Selatan, Jumat (15/10/2021).

"Aku mau keluar dari comfort zone aku," terangnya.

Baca juga: Ada yang Kurang Ajar di Medsos Terhadap Anak Gadisnya, Parto Patrio Tak Segan Cari Pelakunya

Baca juga: Karier di Entertainment, Amanda Caesa Akui Tak Bisa Lepas dari Nama Besar Parto Patrio

Sembari malu-malu, putri dari komedian Parto Patrio itu mengaku bahwa lagu tersebut berdasarkan pengalaman pribadinya.

"Lagu ini tentang seseorang yang jatuh cinta ke seseorang lagi, meskipun  ggak ada hubungan apapun tapi kenapa kalau dia deket sama orang lain aku patah hati," ungkap Amanda.

Berita Rekomendasi

"Iya kan ini emang dari curhatan aku gitu ceritanya," tambahnya sembari tertawa.

Single tersebut sudah dirilis secara resmi, dan hari ini musik video dari single 'Mengapa Patah Hati' sudah bisa disaksikan di YouTube.

Ini menjadi single keempat Amanda Caesa setelah mantap memilih karir sebagai penyanyi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas