Profil Piet Pagau, Aktor Senior yang Bertemu Anaknya setelah 27 Tahun
Nama Piet Pagau menjadi sorotan setelah seorang laki-laki yang bernama Bamby (27) muncul di media dan mengaku sebagai anak Pie Pagau.
Penulis: Daryono
Editor: Ayu Miftakhul Husna
"Tapi ibunya pernah bilang sama saya di telepon nama anaknya ini," lanjutnya.
Profil Piet Pagau
Piet Pagau merupakan aktor senior.
Dikutip dari TribunnewsWiki, paman Raffi Ahmad ini lahir di Desa Baru Raya, Mempawah Hulu, Landak, Kalimantan Barat pada 23 Februari 1950.
Piet diketahui menikah dengan aktiis yang juga penyanyi Rita Zahara pada 20 September 1980.
Dari pernikahan ini, Piet dikarunia 8 anak (seorang di antaranya adalah anak angkat)
Rita meninggal dunia pada 8 Maret 2007 akibat pengapuran tulang.
Karier Piet dimula saat ia aktif di dunia seni peran pada 1980-an.
Dia pertama kali debut layar lebar dengan membintangi film Djakarta 1966 pada 1982.
Tahun berikutnya dia berperan dalam film Perhitungan Terakhir.
Bahkan paman Raffi Ahmad ini membintangi empat film sekaligus pada tahun 1985.
Baca juga: Dukung Penuh Pembuatan Film Pertempuran Arafuru, Yudo: Sejarah Perjuangan Angkatan Laut
Beberapa film yang ia perankan di antaranya adalah Damai Kami Sepanjang Hari, Kesan Pertama, Kodrat, serta Jaka Sembung dan Bergola Ijo.
Beralih ke era 2000-an, Piet Pagau pun kerap kali mendapatkan tawaran film bertemakan horor.
Ia pernah membintangi Hantu Bang Kosong, Leak, Kuntilanak 2, dan The Shaman.