Aura Kasih Ungkap Masa Lalunya dengan Eryck Amaral, Sebut Sang Mantan Merasa Terintimidasi, Minder
Sebelum perceraian terjadi mantan suaminya sempat mengaku minder dengan penghasilan dari Aura Kasih.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aura Kasih baru saja resmi bercerai dengan Eryck Amaral pada April 2021.
Sebelum perceraian terjadi mantan suaminya sempat mengaku minder dengan penghasilan dari Aura Kasih.
Hal itu diketahui oleh Aura Kasih sebelum Eryck Amaral meninggalkan dirinya tanpa kabar di bulan Februari 2021.
"Perjanjian awalnya udah di sini (tinggal di Indonesia) dan dia tuh di sini merasa terimtimidasi secara sosial," ungkap Aura Kasih dikutip Tribunnews.com dari podcast Deddy Corbuzier, Senin (1/11/2021).
Baca juga: Aura Kasih Ungkap Hubungannya dengan Eryck Amaral Mantan Suaminya, Terakhir Video Call Nangis
Baca juga: Aura Kasih Kini Hidup Tanpa Pasangan, Tak Perlu Alat Bantu, Begini Caranya Lepaskan Hasrat
"I dont know, dia kayak, ini rumah lo, mobil lo, gue harus punya sesuatu. Padahal harusnya grateful loh punya istri yang nggak minta apa-apa, jalan aja karena basicnya aku cinta," tuturnya.
Aura Kasih menduga alasan Eryck pergi adalah karena hal tersebut, apalagi karena usia sang mantan suami yang masih muda.
"Mungkin dia kan masih muda, terus dia lihat aku udah punya karir, aku bisa bisnis, apapun lah (status sosialnya di atas)," tutur Aura Kasih.
Pelantun 'Mari Bercinta' itu mengaku tak pernah mempermasalahkan soal penghasilan Eryck Amaral.
"Padahal aku sebagai istri nggak nuntut apa-apa loh, aku bisa support, kita bisa sama-sama," ungkapnya.
Aura Kasih Kini Hidup Tanpa Pasangan, Tak Perlu Alat Bantu, Begini Caranya Lepaskan Hasrat
Deddy Corbuzier memberikan pertanyaan usil kepada Aura Kasih yang kini menjanda.
Dalam podcastnya, Deddy Corbuzier bertanya apakah Aura Kasih butuh sex toys untuk memuaskan kebutuhan seksualnya.
Presenter sekaligus mentalis itu membandingkan dengan cerita Yuni Shara yang menyimpan sex toys di rumahnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.