Jarome Kurnia Grogi Terima Penghargaan Pemeran Pendukung Pria Terbaik FFI 2021 di Depan Presiden
Atas capaian tersebut, Jarome Kurnia mengungkapkan rasa terimakasihnya pada sang sutradara film Penyalin Cahaya, Wrega Bhanuteja.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jarome Kurnia membawa pulang Piala Citra sebagai Pemeran Pria Pendukung Terbaik di Malam Anugerah Festival Film Indonesia (FFI) 2021.
Pemeran Tariq dalam film Penyalin Cahaya itu mengaku grogi ketika dirinya menerima pengharagaan di hadapan Presiden Joko Widodo.
"Makasih semua aku grogi banget di sini, selamat datang Pak Presiden Joko Widodo dan Pak menteri," kata Jarome Kurnia di JCC, Jakarta Selatan, Rabu (10/11/2021).
Baca juga: Film Nussa Raih Penghargaan Film Animasi Panjang Terbaik di FFI 2021
Baca juga: Menangis Haru, Marissa Anita Raih Penghargaan Pemeran Pendukung Perempuan Terbaik di FFI 2021
Jarome mengungkapkan rasa terimakasihnya pada sang sutradara film Penyalin Cahaya, Wrega Bhanuteja.
Ia mengaku senang bisa menjadi bagian dari pengirim pesan dari film Penyalin Cahaya yang ia bintangi.
Baca juga: Presiden Joko Widodo Hadir di FFI 2021, Prilly Latuconsina Gugup
"Wregas makasih udah percaya ke aku udah jadiin aku penyambung cerita kamu, dia ini penulis dan yang menyutradarai Penyalin Cahaya, aku seneng banget bisa jadi bagian dari pesan uang mau dia sampaikan," terangnya.
"Mari memberantas kekerasan di perfilman dan dimanapun karena pesannya tentang kesetaraan dan kekerasan. Kurang lebih gitu sih," lanjut Jarome.
Jarome berhasil meraih penghargaan mengungguli nominasi lainnya yakni Giulio Parengkuan (Penyalin Cahaya), Dimas Aditya (Yuni), Kiki Narendra (Preman) dan Muzzaki Ramdhan (Preman).