Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Attack on Titan Season 4 Part 2 Rilis 9 Januari 2022, Eren Tunjukkan Sisi Gelap dalam Perang Marley

Attack on Titan Season 4 Part 2 Rilis 9 Januari 2022, trailernya tayangkan cuplikan adegan epic. Attack on Titan (Shingeki no Kyojin) segera tamat.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Attack on Titan Season 4 Part 2 Rilis 9 Januari 2022, Eren Tunjukkan Sisi Gelap dalam Perang Marley
IMDb
Titan Kolosal (Bertolt) anime Attack on Titan. Attack on Titan Season 4 Part 2 Rilis 9 Januari 2022, trailernya tayangkan cuplikan adegan epic. Attack on Titan (Shingeki no Kyojin) segera tamat. 

TRIBUNNEWS.COM - Anime Attack on Titan akhirnya segera merilis season 4 Part 2 pada 2022 mendatang.

Attack on Titan atau dalam judul aslinya Shingeki no Kyojin, akan berakhir pada 2022 setelah anime karangan Hajime Isayama ini rilis sejak 2013 pada Season 1.

Attack on Titan menjadi anime populer sejak awal kemunculannya, sehingga banyak penggemar yang menanti cerita selanjutnya, dikutip dari screenrant.com.

Series dari anime ini menceritakan persahabatan Eren Yeager, Mikasa Ackerman, dan Armin Arlert yang menjadi sorotan setiap Season.

Attack on Titan Season 4 Part 2 rilis pada 9 Januari 2022 mendatang.

Kabar tersebut muncul setelah trailer Part 2 yang rilis pada Oktober 2021.

Pada awal 2021, MAPPA mengonfirmasi anime ini release pada musim dingin 2022, mulai pada episode 76, dengan judul Danzai (Judgement/Pengadilan).

Baca juga: Tokyo Revengers Chapter 235 Tidak Rilis Minggu Ini, Season 2 Anime Tokyo Revengers sedang Diproduksi

Berita Rekomendasi

Kilas Balik Final Season Part 1

Eren Yeager (Attack on Titan)
Eren Yeager (Attack on Titan) (IMDb)

Season 4 Part 2 melanjutkan episode dari Attack on Titan Season 4: The Final Season Part 1.

Episode-episode terakhir Part 1 memperlihatkan Eren Yeager berdiri di pantai dan mendeklarasikan perang pada negara di seberang lautan yang belum mereka ketahui.

Attack on Titan Season 4 Part 1 berakhir dengan judul "Above and Below" dengan cerita yang semakin menegangkan.

Eren menyatakan masyarakat di pulau Paradis (tempat ia tinggal) harus membalas dendam pada bangsa Marley.


Ia memutuskan untuk menyusup ke Marley dan menyamar sebagai prajurit.

Akhirnya Eren kembali ke Paradis setelah menyusup ke Marley dan membalas dendam dengan cara menyerang Liberio, Marley dengan kekuatan Titannya.

Bangsa Marley melakukan serangan balik ketika Eren berada di atap gedung.

Pieck dan Porco berubah menjadi Titan dan mengakibatkan gedung runtuh.

Sementara itu, Reiner dan prajurit Marley lainnya tiba di pulau Paradis menggunakan pesawat.

Saat itu anggota Korps Pengintai masih terkunci di sel tahanan di dalam gedung.

Floch saat itu sedang mengikuti Hange menuju lokasi keberadaan Zeke.

Hange tidak mengetahui jika Zeke sang Titan Binatang telah meledakkan senapan ketika bersama Levi.

Zeke yang terluka setelah itu dibawa oleh Titan abnormal dan diletakkan di dalam perutnya.

Baca juga: 6 Rekomendasi Anime Karya Makoto Shinkai, Ada Tenki no Ko, Kimi no Na Wa, dan The Garden of Words

Sinopsis Attack on Titan Season 4 Part 2

Attack on Titan belum mengungkap kondisi Levi dan apa yang terjadi pada Zeke setelah diselamatkan oleh Titan abnormal.

Anime Attack on Titan hingga kini belum menjelaskan darimana kekuatan Titan berasal, kemungkinan akan terungkap pada Season 4 Part 2.

Diperkirakan pada Attack on Titan Season 4 Part 2 ini Eren akan melepaskan kekuatan Titan Perintis, dengan atau tanpa bantuan saudaranya, Zeke.

Setelah itu, keinginan Eren yang sesungguhnya akan terungkap.

Attack on Titan Season 4 Part 2 akan mengungkap masa depan yang dihadapi dalam perang antara bangsa Eldia (bangsa Titan) dan Marley, dikutip dari epicstream.com.

Prajurit Marley menyerang Distrik Shiganshina untuk membunuh Eren.

Anime ini akan menunjukkan sisi gelap Eren Yeager yang membunuh rakyat tak bersalah ketika ia menyerang Marley.

Insiden tersebut membawanya pada konflik besar, termasuk harus melawan teman-temannya yang berusaha menghentikannya.

Terdapat teori, Eren berpura-pura bekerjasama dengan Zeke yang merencanakan sterilisasi ras Eldia.

Dibalik rencana Zeke, Eren mempunyai rencananya sendiri.

Apakah Eren akan menjadi penjahat dalam Season 4 Part 2 ini, atau tindakannya hanya untuk menyembunyikan motifnya?

Apakah akan ada perdamaian dalam perang tersebut? Siapa pemenang perang Eldia vs Marley?

Saksikan cerita selengkapnya dalam Attack on Titan: The Final Season 4 Part 2 pada 9 Januari 2022 mendatang.

Anime ini akan rilis melalui layanan streaming Crunchyroll dan Funimation.

Baca juga: 6 Rekomendasi Anime Isekai: Ada Sword Art Online, No Game No Life, hingga Spirited Away

Trailer

Pada trailer Season 4 Part 2 berdurasi kurang lebih 30 detik yang menunjukkan cuplikan beberapa adegan.

Trailer tersebut menunjukkan beberapa adegan kilas balik season-season sebelumnya.

Pada awal trailer diperlihatkan Eren berdiri di belakang seorang perempuan berparas kecil yang memandang pusat cahaya yang berdiri tegak.

Dialog Eren dalam trailer mengatakan pada perempuan itu, "Kau telah menunggu 2000 tahun untuk bertemu seseorang (yang mengerti dirimu)."

Season 4 Part 2 akan menjadi akhir cerita Attack on Titan dan terungkapnya semua misteri Titan.

(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)

Artikel lain terkait Anime

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas