Kaleidoskop 2021: 6 Artis Jadi Korban Penipuan, Ada Tamara Bleszynski, Denny Sumargo & Nirina Zubir
Setidaknya ada 6 kasus penipuan yang dialami artis Indonesia tahun 2021 ini. Di antaranya menimpa Denny Sumargo, Tamara Bleszynski dan Nirina Zubir.
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Inza Maliana
TRIBUNNEWS.COM - Simak kumpulan artis yang jadi korban penipuan sepanjang tahun 2021 dalam artikel ini.
Tak terasa kita sudah berada di penghujung tahun 2021.
Banyak peristiwa tak terduga di dunia hiburan Tanah Air, termasuk kasus penipuan.
Setidaknya ada 6 kasus penipuan yang dialami para artis Indonesia.
Di antaranya menimpa Denny Sumargo, Tamara Bleszynski hingga Nirina Zubir.
Berikut ini keleidoskop 2021, deretan artis kena kasus penipuan yang telah dirangkum Tribunnews.com.
Baca juga: Kuasa Hukum AH Pertanyakan Uang Rp 75 Juta yang Dipinjamkan Fahri Azmi, Singgung soal Paksaan
Baca juga: Nirina Zubir Sedih, Saat Mencari Keadilan Kasus Mafia Tanah, Kondisi Kesehatan Sang Ayah Kritis
1. Fahri Azmi
Pesinetron Fahri Azmi mengaku menjadi korban penipuan sang sahabat, Ahmad Hamdi (AH).
Menurut keterangan sang aktor, pelaku dugaan penipuan mencatut nama Presiden Joko Widodo.
Dilansir Tribunnews, Fahri Azmi mengungkapkan mengalami kerugian hingga Rp 75 juta dari kasus ini.
Pemain sinteron Ganteng Ganten Srigala ini melaporkan AH ke Polda Metro Jaya pada 14 September 2021 silam.
Laporan tersebur terdaftar dengan nomor LP/B/3472/VII/2021/SPKT/Polda Metro Jaya, dalam perjalanannya, penanganan kasus tersebut dilimpahkan ke Polres Metro Jakarta Barat.
Awalnya Fahri Azmi didatangi AH yang mengaku sebagai pejabat dan memiliki kedekatan dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
Pertemuan AH dan Fahri Azmi terjadi saat keduanya menghadiri ulang tahun temannya.
Kepada Fahri, AH mengaku sedang membutuhkan uang untuk dana talangan.
Tanpa ada rasa curiga, korban pun bersedia memberikan uang Rp 75 juta sesuai dengan permintaan pelaku.
Belakangan uang Rp 75 juta yang diberikan ke AH tersebut tidak kunjung dikembalikan.
Bahkan, AH menghilang bak ditelan bumi dan diketahui bahwa selain Fahri, ada juga yang jadi korban penipuan.
2. Denny Sumargo
Denny Sumargo jadi korban dugaan penipuan hingga pengelapan sang mantan manajer yang berinisial DA.
Diwartakan Tribunnews sebelumnya, DA sudah bekerja dengan Denny Sumargo selama kurang lebih 10 tahun.
Dari aksi yang dilakukan oleh mantan manajer, suami Olivia Allan ini mengaku mengalami kerugian.
Kuasa hukum Denny Sumargo, Mohamad Anwar menyebut DA memalsukan dokumen dengan mengatasnamakan manajemen milik Denny Sumargo.
Kemudian, DA diterangkan memalsukan surat tagihan menggunakan nama Densu Management.
Tak sampai di situ, DA juga diduga 'menjual' talent yang ada di dalam manajemen.
Denny Sumargo secara pribadi juga menjadi korban dari aksi sang mantan manajer.
Mohamad Anwar menjelaskan, DA tidak secara gamblang melaporkan kontrak yang diteken.
DA juga dituding tak memberikan seluruh uang dari nilai kontrak tersebut.
3. Wanda Hamidah
Baca juga: Wanda Hamidah Berhasil Cairkan Klaim Asuransi, Sang Putra Bisa Lekas Operasi
Baca juga: Tamara Bleszynski Diduga Jadi Korban Penipuan, Teuku Rassya Siap Dukung sang Mama
Diurutan ketiga ada artis sekaligus politikus Wanda Hamidah.
Pada pertengahan Oktober 2021 lalu Wanda Hamida mencurahkan isi hatinya karena merasa ditipu oleh perusahaan asuransi.
Wanda Hamidah telah memakai asuransi tersebut sejak tahun 2009.
Ia dan 5 anggota keluarganya memakai asuransi kesehatan tersebut.
Bahkan dirinya telah mengupgrade asuransi tersebut menjadi lebih mahal.
Hampir 12 tahun menggunakan asuransi tersebut, Wanda Hamida mengaku belum pernah pakai asuransinya.
Namun saat hendak menggunakan uang asuransi tersebut, dana yang bisa dicairkan tidak sesuai dengan perhitungannya.
Anaknya yang merupakan seorang atlet basket hendak menjalani operasi lutut.
Operasi tersebut diperkirakan membutuhkan biaya sekitar Rp 50-60 juta, namun asuransinya hanya membayarnya Rp 10 juta.
Hal inilah yang membuat Wanda merasa ditipu.
4. Tamara Bleszynski
Selanjutnya ada aktris Tamara Bleszynski.
Pada 12 Oktober 2021 lalu, Tamara Bleszynski melaporkan kasus penipuan yang menimpa dirinya.
Ibu dari Teuku Rassya ini mengaku harus menderita selama belasan tahun akibat kasus ini.
Tamara mengaku kerugian yang dialaminya mencapai belasan miliar rupiah.
Belum ditetahui secara pasti jenis penipuan apa yang dialami Tamara, dalam sebuah wawancara ia menyebut kasus penipuan yang dialaminya perihal bisnis.
Namun sayang, laporan Tamara belum bisa diterima polisi.
Bukan karena ditolak, melainkan karena berkas yang diberikan belum lengkap.
5. Nirina Zubir
Di bulan November lalu, kabar cukup menggegerkan datang dari aktris Nirina Zubir.
Mendiang ibunda Nirina, Cut Indria Martini, menjadi korban mafia tanah.
Tak tanggung-tanggung, total kerugian yang dialami ibunya mencapat Rp 17 miliar.
Kejadian bermula di tahun 2017, Cut Indria menyadari kalau surat-surat tanahnya hilang.
Ia kemudian meminta asisten rumah tangganya (ART) kepercayaannya, Riri Khasmita untuk mengurus pembuatan akta-akta tanah yang baru sebanyak 6 buah.
Hingga 2 tahun kemudian, proses pembuatan akta itu tak kunjung selesai, sementara Cut Indria telah dipanggil Yang Maha Kuasa.
Namun selama 2 tahun itu ternyata Riri diam-diam malah mengubah nama kepemilikan akta atas namanya pribadi.
Dua akta dari enam surat tersebut yang berupa tanah kosong sudah dijual Riri, dan oleh si pembeli, tanah tersebut sudah dibangun.
Sisanya ditagguhkan ke bank, Nirina curiga uang itu dipakai Riri dan keluarganya untuk membangun bisnis ayam frozen yang sudah memiliki 5 cabang.
6. Irwansyah
Terakhir ada pemain film Irwansyah.
Belum lama ini, Zaskia Sungkar membeberkan jika Irwansyah tertimpa musibah.
Suaminya itu ditipu oleh saudaranya sendiri.
Blak-blakan Zaskia Sungkar membeberkan jumlah kerugian yang dialami dirinya dan Irwansyah.
Meski ogah menyebut nilai, namun kakak Shireen Sungkar itu menduga capai miliaran rupiah.
Irwansyah harus merelakan beberapa asetnya yang dibawa kabur oleh saudaranya sendiri.
Aset berharga seperti rumah, tanah, hingga mobil milik Zaskia Sungkar hilang.
Zaskia Sungkar menyebut sang suami merasa kecewa dengan tingkah saudaranya sendiri.
Kendati demikian, Irwansyah sudah mengikhlaskan semua asetnya yang diambil.
Lantaran ia yakin, apa yang didapatkan di dunia saat ini hanyalah titipan dari sang Pencipta.
(Tribunnews.com/ Dipta/Febia Rosada Fitrianum/ Srihandriatmo Malau/ )(Tribunsumsel.com/ Theresia Devi Monica) (Wartakotalive.com/ Arie Puji Waluyo)