Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Rekti 'The Sigit' hingga Oom Leo Jadi Juri DTBTNS Season 2 Berhadiah Total Rp 450 Juta

DTBTNS Season 2 dirancang menjadi wadah aspirasi, sarana komunikasi, berekspresi bagi seniman-seniman muda, khususnya di bidang musik dan visual art

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Rekti 'The Sigit' hingga Oom Leo Jadi Juri DTBTNS Season 2 Berhadiah Total Rp 450 Juta
Dok. Supermusic
Rekti Yoewono, vokalis The Sigit, menjadi salah satu juri Dare To Be The Next Superstar di tahun 2022. Para musisi muda dan seniman visual berbakat di Tanah Air boleh bersiap-siap, pasalnya ajang kontestasi Dare To Be The Next Superstar (DTBTNS) kembali bergulir di tahun 2022. 

Rekti 'The Sigit' hingga Oom Leo Jadi Juri DTBTNS Season 2 Berhadiah Total Rp 450 Juta

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Para musisi muda dan seniman visual berbakat di Tanah Air boleh bersiap-siap, pasalnya ajang kontestasi Dare To Be The Next Superstar (DTBTNS) kembali bergulir di tahun 2022 ini.

Sejumlah musisi dan visual artist ternama menjadi juri ajang yang diselenggarakan Supermusic ini.

Ada vokalis The Sigit Rekti Yoewono hingga Oom Leo Berkaraoke. Tak tanggung-tanggung, di season kedua ini, Supermusic menyediakan total hadiah hingga Rp 450 juta.

Nathaniel W Utomo, Perwakilan Supermusic, mengatakan, DTBTNS Season 2 diselenggarakan sebagai jawaban atas tingginya animo peserta di ajang yang sama tahun lalu, yaitu hampir mencapai seribu submissions.

Bukan sekadar ajang pencarian bakat, menurut Nathaniel W Utomo, DTBTNS Season 2 dirancang menjadi wadah aspirasi, sarana komunikasi dan berekspresi bagi seniman-seniman muda, khususnya di bidang musik dan visual art.

"Ajang Dare To Be The Next Superstar merupakan 'radar' Supermusic untuk mengorbitkan talenta-talenta muda berbakat di bidang musik dan visual art Indonesia, yang sebagian besar belum terekspos dan menemukan pasarnya," kata Nathaniel.
Para musisi muda dan seniman visual berbakat di Tanah Air boleh bersiap-siap, pasalnya ajang kontestasi Dare To Be The Next Superstar (DTBTNS) kembali bergulir di tahun 2022 ini.
Para musisi muda dan seniman visual berbakat di Tanah Air boleh bersiap-siap, pasalnya ajang kontestasi Dare To Be The Next Superstar (DTBTNS) kembali bergulir di tahun 2022 ini. (istimewa)

Ajang ini, lanjutnya, sekaligus merupakan dukungan dan terobosan Supermusic bagi generasi muda kreatif Indonesia agar bisa terus berkarya dan membuktikan bahwa pandemi bukan suatu hambatan.

Berita Rekomendasi

Menurut Nathaniel, DTBTNS Season 2 akan bergulir di dua kategori yakni kategori musik dan kategori visual art.

Supermusic menempatkan sosok-sosok kompeten dan populer di bidangnya masing-masing.

Untuk line up juri di kategori musik diisi musisi dan vokalis Rekti Yoewono, penata musik Ronald Steven, dan pegiat musik dan bisnis Nadia Yustina.

Sedangkan kategori art diisi seniman visual dan ilustrator papan atas yaitu Oom Leo, Popo Mangun, Hana Madness, Bunga Fatia, dan Streoflow.

Di season kedua ini ada inovasi dari sisi line up juri, yaitu di kategori visual art menambah slot hingga menjadi 5 juri. Kelima juri di kategori visual art berasal dari disiplin seni rupa yang berbeda-beda.
Rekti Yoewono, vokalis The Sigit, menjadi salah satu juri Dare To Be The Next Superstar di tahun 2022. Para musisi muda dan seniman visual berbakat di Tanah Air boleh bersiap-siap, pasalnya ajang kontestasi Dare To Be The Next Superstar (DTBTNS) kembali bergulir di tahun 2022.
Rekti Yoewono, vokalis The Sigit, menjadi salah satu juri Dare To Be The Next Superstar di tahun 2022. Para musisi muda dan seniman visual berbakat di Tanah Air boleh bersiap-siap, pasalnya ajang kontestasi Dare To Be The Next Superstar (DTBTNS) kembali bergulir di tahun 2022. (Dokumentasi Supermusic)

"Ini didasari perkembangan seni visual yang pesat dan dinamis, sehingga perspektif penilaian juri kami harap bisa lebih luas," ucap Nathaniel W Utomo.


Sedangkan di kategori musik, katanya, panel juri diisi oleh sosok-sosok yang mewakili kompetensi dari sisi musisi, music arranger, dan praktisi industri.

Pentolan Band The Sigit Rekti Yoewono kembali didapuk sebagai juri kategori musik, menilai, Dare To Be The Next Superstar (DTBTNS) Season 2 bakal lebih menarik dan penting untuk diikuti musisi-musisi muda yang belum mengorbit ke 'permukaan'.

Halaman
12
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas