Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sinopsis Sinetron Ikatan Cinta Jumat, 4 Februari 2022: Jessica Pastikan Iqbal dapat Hukuman Setimpal

Sinetron Ikatan Cinta tayang pada Jumat, 4 Februari 2021 pukul 19.45 WIB, simak sinopsisnya berikut ini.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Sinopsis Sinetron Ikatan Cinta Jumat, 4 Februari 2022: Jessica Pastikan Iqbal dapat Hukuman Setimpal
Tangkapan Layar Instagram @officialrcti
Sinopsis Ikatan Cinta 4 Februari 2022 - Lalu bagaimana kelanjutan ceritanya? Apa yang akan Jessica lakukan kepada Iqbal? 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut sinopsis sinetron Ikatan Cinta yang tayang di RCTI malam ini, Jumat (4/2/2022) pukul 19.45 WIB.

Episode sinetron Ikatan Cinta kali ini, Andin tampaknya harus dirawat di rumah sakit.

Andin sepertinya cukup stres, dan ini mempengaruhi kondisi kandungannya.

Aldebaran pun tampak memperhatikan sekali kondisi Andin dan kandungannya.

Aldebaran tidak ingin Andin dan kandungannya kenapa-napa.

Sinopsis Ikatan Cinta 4 Februari 2022 (1)
Sinopsis Ikatan Cinta 4 Februari 2022 (1)

Baca juga: Sinopsis Film Non-Stop, Aksi Tentara Hentikan Pembajakan Pesawat, Tayang Malam Ini di Trans TV

Sinopsis Ikatan Cinta Jumat, 4 Februari 2022

Pada tayangan video yang diunggah di akun Instagram @officialrcti, Aldebaran tampak menyuapi Andin dan memaksanya untuk makan terus.

Berita Rekomendasi

"Kamu cepetan makannya, kamu sama Reyna cepetan Reyna makannya" ucap Al kepada Andin.

Andin pun protes, ia meminta Al untuk lebih bersabar.

"Ngomel-ngomel mulu sih mas, sabar" jawab Andin kepada Al.

Sinopsis Ikatan Cinta 4 Februari 2022 (2)
Sinopsis Ikatan Cinta 4 Februari 2022 (2)

Baca juga: Sinopsis Blood Father, Aksi Mel Gibson Selamatkan Anaknya dari Pembunuh, Tayang di TransTV

Sementara pada tayangan selanjutnya, tampak Jessica yang mendatangi Iqbal di penjara.

Ia mengabarkan kepada Iqbal tentang kematian Papanya.

"Saya cuma mau ngasih tau abang kalo Papa meninggal, aku sendiri yang akan memastikan abang harus mendapatkan hukuman yang setimpal atas perbuatan abang" ucap Jessica kepada Iqbal.

Iqbal pun tampak sangat gelisah mendengar perkataan Jessica tersebut.

Sinopsis Ikatan Cinta 4 Februari 2022 (3)
Sinopsis Ikatan Cinta 4 Februari 2022 (3)

Baca juga: Sinopsis Ikatan Cinta Kamis, 3 Februari 2022: Kondisi Kesehatan Andin Memburuk, Aldebaran Khawatir

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas