Model Majalah Dewasa Novi Amelia Tewas Usai Jatuh dari Lantai 8 Apartemen Kalibata City
Tewasnya model Novi Amelia dikonfirmasi langsung oleh Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Budhi Herdi Susianto.
Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Model majalah dewasa Novi Amelia ditemukan meninggal dunia di Apartemen Kalibata City, Jakarta Selatan, Rabu (16/2/2022) dini hari.
Pemilik nama asli Linda Astuti itu meninggal dunia usai jatuh dari lantai delapan dari kamar tempat tinggalnya di Apartemen Kalibata.
Kabar tersebut dikonfirmasi langsung oleh Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Budhi Herdi Susianto.
Budhi menjelaskan kronologi meninggalnya model asal Medan, Sumatera Utara itu.
Berdasarkan hasil penyelidikan sementara, Budhi mengatakan Novi Amelia jatuh dari lantai delapan pada dini hari sekira pukul 04.30 WIB.
"Setelah adzan subuh, jadi sekitar jam 04.30 WIB. Kalau faktor penyebabnya dia loncat dari lantai 8," kata Kapolres Jakarta Selatan, Kombes Pol Budhi Herdi Susianto saat dihubungi awak media, Rabu (16/2/2022).
Baca juga: Tenny Amelia Tak Sangka Dilamar Kekasihnya di Cappadocia Turki
Selain itu, dari hasil penyelidikan sementara Novi meninggal dunia dengan loncat dari lantai delapan apartemen miliknya dan menghantam mobil yang terparkir di bawah.
"Ya kita menduga bahwa yang bersangkutan memang bunuh diri dengan cara meloncat dari balkon lantai 8, kemudian jatuh, mengenai mobil yang parkir dibawah itu, kemudian jatuh ke lantai dalam kondisi telentang," ucapnya.
"Dia di kamar sendiri. Ya nanti kita lagi dalami, masalah lama tinggalnya dia disitu," sambung Budhi.
Saat ini jenazah Novi telah dibawa ke Rumah Sakit Fatmawati guna keperluan penyelidikan.
"Belum (dikubur), sekarang di RS Fatmawati," jelasnya.
Polisi juga telah berkomunikasi dengan keluarga Novi untuk keperluan lebih lanjut.
Namun, pihak keluarga model 34 tahun ini belum menemui jenazah lantaran tinggal di luar kota.
"Sudah kita hubungi, tapi sementara karena pihak keluarga di luar kota jadi belum bisa kesini, baru komunikasi aja," kata Budhi.
Catatan Redaksi:
Depresi bukanlah soal yang sepele. Jika kalian mempunyai tendesi untuk bunuh diri atau butuh teman curhat, kalian dapat menghubungi kontak di bawah ini. Kesehatan jiwa merupakan hal yang sama pentingnya dengan kesehatan tubuh. Jika semakin parah, disarankan untuk menghubungi dan berdiskusi dengan pihak terkait, seperti psikolog, psikiater, maupun klinik kesehatan jiwa.
LSM Jangan Bunuh Diri (021 9696 9293) LSM Jangan Bunuh Diri adalah Lembaga swadaya masyarakat yang didirikan sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan jiwa. Tujuan dibentuknya komunitas ini adalah untuk mengubah perspektif masyarakat terhadap mental illness dan meluruskan mitos serta agar masyarakat paham bahwa bunuh diri sangat terkait dengan gangguan atau penyakit jiwa. Kalian dapat menghubungi komunitas ini melalui nomor telepon (021 0696 9293) atau melalui email janganbunuhdiri@yahoo.com.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.