Pilih Fokus Urus Keluarga setelah Nikah Nanti, Widy Vierratale: Mau Jadi Ibu Rumah Tangga
Penyanyi Widy Vierratale belum memikirkan rencana menikah meski usianya sudah kepala tiga.
Editor: Ayu Miftakhul Husna

TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Widy Vierratale mengaku hingga kini belum memikirkan rencana menikah, meski usianya sudah kepala tiga.
Widy Vierratale masih mau melanjutkan karir bermusiknya bersama Band Vierratale.
Ketika menikah nanti, Widi Vierratale mengaku akan fokus mengurusi suami dan rumah-tangganya.
"Sejauh ini belum ada target menikah," kata Widy Vierratale di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, kemarin.
Widy Vierratale memberi sinyal akan meninggalkan industri musik jika esok menikah.
"Rencananya mau jadi ibu rumah tangga setelah menikah, mengurus suami, anak-anak dan rumah. Kapan menikahnya, itu yang belum tahu," kata Widy Vierratale.
Baca juga: Widy Vierratale Sembunyikan Pacar, Mengaku Tak Diizinkan Menikah oleh Penggemar
Baca juga: Widy Vierratale Akan Berhenti Bermusik Jika Menikah Nanti, Rencana Hanya Ingin Jadi Ibu Rumah Tangga
Sekarang ini vokalis Band Vierratale itu masih mendambakan laki-laki yang pintar hingga humoris dan bertanggung-jawab atas pilihan dan keputusan hidupnya.
"Sekarang aku masih sendiri," ujar Widy Vierratale.
Walau mengaku masih sendiri, vokalis Band Vierratale tersebut banyak didekati laki-laki meski belum memutuskan untuk memilih salah satu dan pacaran.
"Gue masih mau fokus sama Vierratale. Gue nggak punya pacar tetap dan belum mau menikah," ujar Widy Vierratale.
(Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Widy Vierratale Siap Tinggalkan Panggung Musik Indonesia, Ingin Fokus Urus Keluarga Setelah Menikah