Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Akui Pertama Kali Main Film Komedi, Oka Antara Merasa Paling Bodoh: Gue Banyak Enggak Ngerti

Bermain di film Gara Gara Warisan membuat Oka Antara merasa seperti orang bodoh jika dibandingkan dengan pemain lainnya.

Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Akui Pertama Kali Main Film Komedi, Oka Antara Merasa Paling Bodoh: Gue Banyak Enggak Ngerti
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Artis peran Oka Antara menghadiri konferensi pers dan press screening film Foxtrot Six di Jakarta, Rabu (13/2/2019). Film bergenre action dan berkisah tentang perlawanan sejumlah prajurit terhadap pemerintahan diktator tersebur rencananya akan tayang serempak pada tanggal 21 Februari 2019 mendatang. TRIBUNNEWS/HERUDIN 

TRIBUNNEWS.COM - Aktor Oka Antara ceritakan pengalaman saat bermain film genre komedi.

Ia bermain peran dengan genre komedi di film Gara Gara Warisan.

Film karya Starvision itu membuat Oka Antara merasa seperti orang bodoh jika dibandingkan dengan pemain lainnya.

Lantaran menurutnya, pemain lain sudah memiliki pengalaman ketimbang dirinya.

"Pengalamannya pertama kali gue merasa bodoh. 

Gue banyak enggak mengerti. Teman-teman gue di sini udah pada lucu semua, ada Arie, Ernest, dan yang jadi istri gue, Hesti. 

Jadi memang kalau menurut gue di sini gue dapat banyak ilmu," kata Oka Antara di Metropole XXI, Menteng, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Berita Rekomendasi

Lelaki yang sempat bermain di sinetron Ikatan Cinta ini menyebut jika bermain di film ini sangatlah berbeda dari biasanya.

Oka juga menyebut bermain film yang disutradarai oleh Ernest Prakasa ini dirinya mendapatkan kebebasan dalam berperan.

Baca juga: Debut Pertama Bermain di Film Komedi, Oka Antara Akan Main dalam Gara-gara Warisan

Oka Antara  pemain film Foxtrot Six saat berkunjung ke Redaksi Warta Kota Jalan Palmerah, Jakarta Pusat, Senin (4/2/2019). Mereka akan bermain Film
Oka Antara pemain film Foxtrot Six saat berkunjung ke Redaksi Warta Kota Jalan Palmerah, Jakarta Pusat, Senin (4/2/2019). Mereka akan bermain Film "Foxtrot Six" yang akan tayang di layar leabr pada Ferbuari ini. Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha (Warta Kota/ANGGA BHAGYA NUGRAHA)

"Acho (Sutradara dan penulis) memberikan kebebasan yang fleksibel alias improviasi yang diajarin di ilmu seni peran boleh teraplikasikan, alias skrip bisa berubah, pemain harus bisa beradaptasi," tutupnya.

Oka sendiri ternyata mendapat tawaran bermain di film ini langsung dari sang produser, Ernest Prakasa.

"Mungkin Ernest bisa melihat ada sisi lain dari gue yang bisa diolah dan ditampilkan secara berbeda dari film-film gue sebelumnya," tutupnya.


Untuk diketahui, film Gara-Gara Warisan ini menceritakan tentang tiga bersaudara yang tidak pernah akur terpaksa bersaing memperebutkan warisan berupa sebuah guest house milik Dahlan (Yayu Unru) ayah mereka.

Adam yang diperankan oleh Oka antara menjadi seorang anak sulung yang menyalahkan sikap keras ayahnya untuk kegagalan hidupnya.

Lebih lanjut, film tersebut tak hanya dibintangi oleh Oka Antara dan Yayuk Unru, tetapi juga oleh Indah Permatasari, Ge Pamungkas, Ira Wibowo, dan Sheila Dara.

Film Gara-Gara Warisan bakal tayang di bioskop Indonesia mulai 30 April 2022 dan bisa menjadi pilihan hiburan bersama keluarga saat lebaran. (m30)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Oka Antara Pertama Kali Main Film Komedi Gara Gara Warisan, Merasa Paling Bodoh

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas