Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sutradara Sam Raimi Tertarik Lanjutkan Sekuel Spider Man Versi Tobey Maguire

Sutradara Sam Raimi mengungkapkan ketertarikannya untuk membuat film Spider Man yang diperankan oleh Tobey Maguire.

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Sutradara Sam Raimi Tertarik Lanjutkan Sekuel Spider Man Versi Tobey Maguire
tangkap layar IMDb.com
Pemeran Spider-Man. Tom Holland, Andrew Garfield dan Tobey Maguire 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sutradara Sam Raimi mengungkapkan ketertarikannya untuk membuat film Spider Man yang diperankan oleh Tobey Maguire.

Dilansir dari Fandango, Jumat (8/4/2022), saat membahas film terbarunya berjudul Doctor Strange in the Multiverse of Madness, Sam Raimi terpikirkan untuk kembali menggarap Spider Man versi Tobey Maguire.

Baca juga: William Hurt, Aktor Pemenang Oscar dari Film Kiss of the Spider Woman Meninggal di Usia 71 Tahun

Baca juga: Spider Man: No Way Home Jadi Film Terlaris Keenam di Dunia Sepanjang Masa

Menurut Raimi, keterlibatan Tobey Maguire sebagai Peter Parker dan Kirsten Dunst sebagai Mary Jane mungkin bisa terjadi meski masih sekedar wacana.

"Saya tersadar ketika menyelesaikan Doctor Strange. Semuanya memungkinkan di Marvel Universe," kata Raimi.

"Saya suka dengan Tobey. Saya selalu suka dengan Kirsten Dunst. Saya kira semua hal bisa terjadi," lanjutnya.

Namun, hal tersebut masih sekedar rencana. Mengenai ini, Raimi sendiri belum berkomunikasi dengan pihak Marvel.

Berita Rekomendasi

"Saya belum memiliki rencana atau cerita. Saya tak tahu Marvel akan tertarik dengan wacana ini atau tidak," tuturnya.

"Saya benar-benar tak mengetahui pendapat mereka tentang hal ini. Tapi ini terdengar sangat indah," imbuhnya lagi.

Apabila Marvel tidak menyetujuinya, Raimi berharap bisa satu project lagi dengan Tobey Maguire, meski bukan dalam film Spider Man.

"Jika pun nanti tidak lagi terlibat dalam Spider Man, saya sangat bersenang hati untuk kembali bekerja sama dengan Tobey," ungkap Raimi.

Sebelumnya, Maguire sempat berperan sebagai Peter Parker dalam tiga trilogi awal Spider Man yang diarahkan Sam Raimi.

Trilogi tersebut juga dibintangi Kirsten Dunst sebagai Mary Jane Watson, James Franco sebagai Harry Osborn, dan Willem Dafoe sebagai Norman Osborn/Green Goblin.

Dalam Spider Man: No Way Home (2021) yang disutradarai Jon Watts, MCU membawa kembali karakter Spider Man sebelumnya, yakni Tobey Maguire dan Andrew Garfield untuk temani Spider Man versi Tom Holland.

Dalam film itu, Maguire dan Garfield berperan kembali menjadi Spider Man versi semesta mereka untuk membantu Spider Man versi Tom Holland.

Mereka membantu Spider Man versi Tom Holland untuk menghadapi penjahat multiverse, termasuk Green Goblin.

Kisah multiverse Marvel yang lebih mendalam nantinya terungkap di sekuel terbaru Doctor Strange.

Film Doctor Strange in the Multiverse of Madness akan tayang 6 Mei.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas