Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Klaim Tak Pernah Sebut Nama Hotman Paris, Otto Hasibuan Tanggapi Santai: Jangan Baper

Ketua Umum Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi), Otto Hasibuan mengaku tidak pernah menyebut nama pengacara Hotman Paris.

Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: bunga pradipta p
zoom-in Klaim Tak Pernah Sebut Nama Hotman Paris, Otto Hasibuan Tanggapi Santai: Jangan Baper
Kolase Tribun Style/Kompas TV
Otto Hasibuan ngaku tak pernah sebut nama Hotman Paris. 

TRIBUNNEWS.COM - Ketua Umum Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi), Otto Hasibuan mengaku tidak pernah menyebut nama pengacara Hotman Paris.

Diketahui, Hotman Paris dan Otto Hasibuan saling menyindir soal pamer kekayaan di media sosial.

Bahkan, Hotman Paris sudah melayangkan surat pengunduran diri dari anggota Peradi.

Kini, Otto merasa tidak pernah menyinggung nama Hotman Paris dalam setiap ucapannya.

"Itu perasaan dia kan," ujar Otto Hasibuan dikutip dalam kanal YouTube KH Infotainment, Senin (18/4/2022).

Lantas, Otto Hasibuan meminta Hotman Paris supaya tidak terbawa perasaan.

Bagi Otto, apabila Hotman Paris tidak merasa bersalah maka tidak akan ada permasalahan.

Berita Rekomendasi

"Ya jangan baper dong," ujar Otto dengan santai.

Ketua Umum Peradi Otto Hasibuan saat konferensi pers di kantor Sekretariat DPN Peradi Jakarta Barat pada Senin (18/4/2022).
Ketua Umum Peradi Otto Hasibuan saat konferensi pers di kantor Sekretariat DPN Peradi Jakarta Barat pada Senin (18/4/2022). (Foto: Tribunnews.com/Gita Irawan)

"Kalau dia nggak merasa bersalah kan nggak masalah," imbuhnya.

Sementara itu, Hotman Paris kerap mengunggah video di sosial media dan menyebut nama Otto Hasibuan.

Lagi lagi, Otto Hasibuan menanggapi hal ini dengan santai.

Baca juga: Otto Hasibuan Tegaskan Tak Akan Layani Tantangan Hotman Paris Untuk Berdiskusi Terkait Kode Etik

Ia mengaku tidak masalah namanya dibawa-bawa dalam konten Hotman Paris.

"Fine-fine ajalah, kalau dia suka dengan itu ya nggak papa kan santai-santai aja, kalau dia senang buat saya nggak masalah," ujar Otto Hasibuan.

Bahkan, Hotman sempat menyebut Otto Hasibuan numpang tenar dengan adanya masalah ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas