Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Alasan Dude Harlino Menikah di Umur 33 Tahun

Padahal orangtua memberi wejangan kepada Dude Harlino bahwa usia ideal menikah adalah 26 tahun.

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Willem Jonata
zoom-in Alasan Dude Harlino Menikah di Umur 33 Tahun
TRIBUNNEWS.COM/REGINA KUNTHI ROSARY
Dude Harlino ditemui di The Ritz Carlton Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (30/7/2016). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mohammad Alivio

TRIBINNEWS.COM, JAKARTA - Aktor Dude Harlino mengungkapkan alasannya menikah di umur 33, saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube Daniel Mananta Network.

Padahal, Dude Harlino sempat mendapat wejangan dari orangtua soal usia ideal menikah di umur 26.

Apalagi, saat di usia tersebut, Dude Harlino naik daun sebagai aktor dan banyak digandrungi wanita.

"Gua udah punya rasa (ingin) menikah di umur 26, karena bokap gua kan nikah umur 25," kata Dude Harlino, dikutip Jumat (6/5/2022).

Baca juga: Dude Harlino Minta Alyssa Soebandono Selalu Tegur Dirinya Apabila Lakukan Kesalahan

"Jadi di umur 26 bokap gua udah mulai ngasih wawasan tentang pernikahan," lanjutnya.

Meski sudah ada niatan ingin menikah di umur segitu, nyatanya Dude saat itu belum menemukan pasangan yang tepat untuk dinikahinya.

Berita Rekomendasi

Lebih lanjut, di usia 30'an, Dude masih belum menemukan pasangan hidupnya, bahkan keluarga besarnya kerap bertanya tentang jodohnya.

"Masuk ukur 30 jujur perntanyaan di keluarga banyak banget, 'kok belum nikah, kapan, mana pasangannya',  31 berjalan, 32 berjalan," ucap Dude Harlino.

"Gua sampai dititik gua dari mula gua pengen nikah sampai dititik gua bedoa ya 'Allah aku pasrahkan kepada Mu' (soal jodoh)," tambahnya lagi.

Hingga akhirnya di umur 33, Dude Harlino kembali dipertemukan dengan Alyssa Soebandono, setelah sekian lama tidak syuting bareng.

Dude merasa pertemuannya dengan Ica sapaan akrab Alyssa adalah pentujuk dari Sang Maha Kuasa atas doanya.

"Mungkin Allah nunjukin, gua ketemu lagi sama Ica setelah sekian lama gua nggak pernah syuting bareng sama Ica, kok syutingnya sama Ica lagi," pungkasnya.

Karena merasa nyaman, Dude Harlino akhirnya mengungkapkan perasaanya kepada Alyssa Soebandono.

Pasangan ini menikah pada 2014, dan kini mereka dikaruniai dua anak.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas