Berharap Hanya Jalani 8 Kali Kemoterapi, Aida Saskia: Kalau Lebih Rahim Aku Diangkat
Tidak mudah bagi Aida Saskia menjalani hidupnya, setelah ia divonis dokter mengidap kanker payudara setahun lalu.
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tidak mudah bagi Aida Saskia menjalani hidupnya, setelah ia divonis dokter mengidap kanker payudara setahun lalu.
Selain harus membangun kepercayaan diri karena penampilannya berbeda, Aida Saskia harus berjuang dan berusaha kuat menjalani pengobatan kemoterapi agar bisa sembuh.
"Jujur aja aku down. Ya sulit, sedih, berat aku harus laluin semua ini," kata Aida Saskia ketika ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Selasa (17/5/2022).
Baca juga: Aida Saskia Sempat Tak Percaya Diri Lihat Kepalanya Botak Usai Melakukan Kemoterapi
Baca juga: Aida Saskia Mengaku Sering Pingsan Sebelum Divonis Kanker Payudara
Namun, Aida pasrah akan kondisinya saat ini. Ia pun berpikir bahwa Allah sayang dengannya dan meras mampu melewati cobaan yang sedang ia hadapi.
"Aku juga dituntut tidak mengeluh dan menyesali semua yang terjadi dalam kehidupan aku," ucapnya.
Dibalik rasa sakit yang dirasakannya, Aida merasa ada hikmah besar yang ia dapatkan setelah divonis mengidap kanker payudara.
"Bagi aku, ini takdir Allah. Atas sakit kanker ini, ya aku bisa memperbaiki dan mempersiapkan diri untuk kehidupan aku di kemudian hari," jelasnya.
Aida mengatakan dirinya akan menjalani kemoterapi sebanyak delapan kali sesuai prosedur. Namun, ia baru tiga kali menjalani pengobatan itu.
"Lagi cek jantung dulu buat persiapan kemoterapi ke empat. Kalau jantung aku bagus, baru kemoterapi lagi. Total kemoterapi delapan kali," ungkapnya.
"Aku berharap cukup delapan kali aja kemoterapinya. Karena luar biasa capeknya, kesiksa lahir batin," sambungnya.
Aida Saskia pun mengagumi para pejuang kanker yang kuat menjalani kemoterapi sampai selesai sebanyak delapan kali.
"Kalau aku masih menstruasi setelah kemo ke delapan, rahim aku akan diangkat. Kalau tidak menstruasi, ya tidak diangkat rahim aku dan dinyatakan manopouse," ujar Aida Saskia.