Di Konser 25 Tahun Berkarya, Rossa Pakai Gaun Buatan Desainer Lady Gaga hingga Katty Perry
Rossa memberi bocoran terkait konser tunggalnya bertajuk 'Rossa 25th Shinning Years Concert', dia bakal pakai 4 kostum berbeda saat tampil.
Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Diva Indonesia, Rossa memberi bocoran terkait konser tunggalnya bertajuk 'Rossa 25th Shinning Years Concert'.
Dalam konser ini, Rossa akan menyanyikan 27 lagu serta memakai 4 kostum berbeda saat tampil.
Mengenai kostum yang akan dipakainya nanti, Rossa menyebut ada kontribusi desainer terkenal internasional yang ikut mendukungnya.
Yakni, desainer Irish Van Herpen yang ikut membuatkan gaun untuk Rossa di konsernya nanti.
Baju rancangannya bakal dijemput langsung dari Italia.
"Manajer aku yang bawa. Terbang ke Milan, (ada juga dari) Paris Prancis, dan semuanya hand helt)," kata Rossa di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan pada Senin (23/5/2022).
Baca juga: Sebelum Bernyanyi, Rossa Akui Kurangi Makanan Pedas dan Minum Dingin
Baca juga: Dapat Dukungan Pengusaha, Konser Rossa 25 Tahun Berkarya Bakal Ditonton 5.000 Orang
Menurut Rossa, Iris Van Herpen merupakan desainer yang kerap membuatkan baju untuk Lady Gaga, Jennifer Lopez, Katty Perry hingga Cardy B.
"Kemarin di Met Gala tuh banyak banget celebrity yang pakai juga. Jadi bangga banget bisa memberikan kepercayaan buat aku untuk nyanyi dengan pakai baju dia," ujar Rossa.
Selain itu, ada pun nama-nama desainer Indonesia ternama yang ikut berpartisipasi mendukung konser Rossa tersebut yaitu Didi Budiardjo dan Monica Ivana.
"Selain itu bakalan ada aksesoris dari Rinaldy Yunardi, bangga banget kita sama karyanya yang juga dipakai di internasional. Desainer Indonesia yang juga luar biasa, Didi Budiardjo, ada Monica Ivana, ya banyak banget support konser aku," ucap Rossa.
Baca juga: Tukul Arwana Sering Diisukan Meninggal Dunia, Keluarga Sempat Syok dan Ingin Menuntut
Baca juga: Tak Ingin Anaknya Terpapar Polusi dan Selalu ke Mal, Kimberly Ryder Bakal Tinggal di Bali
Rossa mengatakan, ada empat gaun sekaligus yang disiapkan dalam konsernya tersebut.
"Gaun mungkin yang bisa dilihat di Met Gala. Terus ada gaun dari mas Budiardjo dia legenda banget di industri fashion. Jadi mas Budi bikinin gaun yang luar biasa. Ada Monica Ivana yang pakein baju aku dance shinning. Ada empat baju," jelas Rossa.
Konser yang menandai 25 tahun Rossa berkarya di belantika musik Tanah Air ini, akan digelar di Istora Senayan, Jakarta Pusat, pada 27 Mei 2022.
Kini, tiket konser bertajuk 'Rossa 25th Shinning Years Concert' sudah hampir habis terjual.
Rencananya, ia juga akan menggelar konser di Surabaya dan Bandung.