Sempat Masuk Timnas U-16 Brunei Darussalam, Jaz Hayat Pilih Bermusik di Indonesia
Sudah enam tahun Jaz Hayat menjalani kariernya sebagai penyanyi di Indonesia, dengan diawali lagu Dari Matamu tahun 2016.
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sudah enam tahun Jaz Hayat menjalani kariernya sebagai penyanyi di Indonesia, dengan diawali lagu Dari Matamu tahun 2016.
Lagu Dari Matamu pun mengantarkan Jaz Hayat menjadi penyanyi terkenal di Indonesia, meskipun ia adalah warga negara Brunei Darussalam.
"Bagi aku lagu Dari Matamu, jadi lagu debut yang mengantarkan aku ke Indonesia," kata Jaz Hayat saat berbincang di Podcast Kinari di redaksi Warta Kota, Palmerah, Jakarta Pusat, Selasa (24/5/2022).
Baca juga: Album Transisi Jaz Hayat Campuran Banyak Genre, Gandeng Eka Gustiwana Hingga Ari Lesmana
Pria berusia 29 tahun itu menyebut dirinya suka musik dari kecil. Tapi, disaat dirinya duduk dibangku Sekolah Menengah Atas (SMA), musik bukan prioritasnya.
Bahkan, saat sekolah, Jaz sempat bergabung dengan Tim Nasional (Timnas) U-16 Brunei Darussalam dan mengikuti beberapa pertandingan.
"Sempat di bola sampai masuk Timnas. Cuma om aku nyuruh berhenti aja main bola, karena sambil sekolah kan. Kenapa disuruh berhenti, karena nilainya jelek," ucapnya.
"Terus juga gak ada prospek bagusnya. Akhirnya berhenti lah bola," sambungnya.
Karena ketertarikannya di musik semakin besar, pria kelahiran Brunei Darussalam, 5 Maret 1993 itu mencoba melakukan atah menyanyi cover lagu-lagu di tanah kelahirannya.
Jaz mengatakan, lagu-lagu yang ia nyanyikan adalah grup musik atau penyanyi asal Indonesia, seperti Peterpan, Padi, dan masih banyak lagi.
"Karena aku tau disaat itu band Indonesia naik banget. Aku tau lagunya dan cover lah. Sampai akhirnya cukup terkenal, dan aku lama kelamaan mulai bosan cover," jelasnya.
Kemudian, pemilik album bertajuk Sinergi itu melahirkan sebuah karya perdana saat masih di Brunei. Hingga akhirnya ia terkenal dan diundang mengisi acara di Anugrah Planet Music di Singapura.
"Aku engga masuk nominasi. Tapi aku diundang nyanyi, yaudah coba. Akhirnya abis itu ditawarin sama Sony Music Indonesia untuk bergabung," ungkapnya.
Tanpa pikir panjang, Jaz pun mau bergabung dan pindah ke Indonesia untuk menjalani karier sebagai penyanyi profesional di tahun 2014.
Berjalannya waktu dan menandatangani kontrak, Jaz Hayat merilis single Dari Matamu di tahun 2016, sebagai penanda dirinya beenusik di tanah air.
"Sempat kembali ke Brunei waktu itu karena engga ngetop lagunya. Cuma, akhir 2017 lagunya ngehits dan aku kembali ke Indonesia, menjalani karierku," ujar Jaz Hayat. (