Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kondisi Terkini Justin Bieber Idap Ramsay Hunt Syndrome, Kini Mulai Kesulitan Makan: Sangat Frustasi

Justin Bieber secara mengejutkan mengabarkan dirinya idap Ramsay Hunt Syndrome yang membuat kelumpuhan di setengah wajahnya

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Kondisi Terkini Justin Bieber Idap Ramsay Hunt Syndrome, Kini Mulai Kesulitan Makan: Sangat Frustasi
Instagram
Kondisi Terkini Justin Bieber Idap Ramsay Hunt Syndrome, Kini Mulai Kesulitan Makan 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar tak menyenangkan datang dari musisi ternama dunia, Justin Bieber.

Justin Bieber secara mengejutkan mengabarkan dirinya idap kelumpuhan di setengah wajahnya.

Karena kondisinya, Justin harus membatalkan beberapa konser.

Kabar tersebut ia bagikan di akun media sosial, @justinbieber pada Sabtu (11/6/2022).

Dalam postingan tersebut, Justin terlihat kesulitan menggerakkan sebelah wajahnya.

Bahkan ia tak bisa mengedipkan matanya.

Baca juga: Apa Itu Ramsay Hunt Syndrome? Penyakit yang Serang Justin Bieber

Ia menyebut jika dirinya mengidap penyakit langka, yang disebut Ramsay Hunt Syndrome.

BERITA TERKAIT

"Jelas, seperti yang mungkin Anda lihat dari wajah saya, saya menderita sindrom yang disebut sindrom Ramsay Hunt dan dari virus inilah yang menyerang saraf di telinga dan saraf wajah saya dan menyebabkan wajah saya lumpuh."

"Seperti yang kamu lihat, mata ini tidak berkedip," lanjutnya sebelum dia mengedipkan matanya yang lain.

Kondisi Terkini Justin Bieber Idap Ramsay Hunt Syndrome1
Kondisi Terkini Justin Bieber Idap Ramsay Hunt Syndrome

"Saya tidak bisa tersenyum dengan sisi wajah saya ini, lubang hidung ini tidak akan bergerak, jadi ada kelumpuhan total di sisi wajah saya ini."

Pelantun "Peaches" itu kemudian menyapa para penggemarnya yang "frustrasi" atas penundaan penampilannya yang akan datang.

"Secara fisik, jelas aku tidak mampu melakukannya," jelasnya.

"Ini cukup serius seperti yang Anda lihat. Saya berharap ini tidak terjadi tetapi jelas, tubuh saya memberi tahu saya bahwa saya harus melambat dan saya harap kalian mengerti dan saya akan menggunakan waktu ini untuk beristirahat dan bersantai dan kembali ke 100 % sehingga saya bisa melakukan apa yang harus saya lakukan sejak lahir."

"Tapi sementara itu, aku harus beristirahat agar wajahku bisa kembali ke tempat yang seharusnya," tambahnya.

Baca juga: Nabila Kekasih Eril: Tak Ada Rasa Sakit yang Kamu Tinggalkan, Cuma Ribuan Kenangan Manis Mewarnai

Baca juga: Penyebab dan Gejala Umum Ramsay Hunt Syndrome, Dialami oleh Justin Bieber

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas