Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

4 Fakta Ticket to Paradise: Debut Film Hollywood Maxime Bouttier, Reuni Julia Roberts-George Clooney

Fakta unik film Ticket to Paradise yang dibintangi Maxime Bouttier, film ini merupakan reuni dari aktor pemenang Oscar, Julia Roberts-George Clooney.

Penulis: Inza Maliana
Editor: bunga pradipta p
zoom-in 4 Fakta Ticket to Paradise: Debut Film Hollywood Maxime Bouttier, Reuni Julia Roberts-George Clooney
YouTube Universal Pictures
Trailer Film Ticket to Paradise Resmi Rilis. | Fakta unik film Ticket to Paradise yang dibintangi Maxime Bouttier, film ini merupakan reuni dari aktor pemenang Oscar, Julia Roberts-George Clooney. 

TRIBUNNEWS.COM - Film Ticket to Paradise tengah menjadi sorotan di dunia perfilman.

Pasalnya, Ticket to Paradise dibintangi oleh dua pemenang Oscars, Julia Roberts dan George Clooney.

Sementara itu di Indonesia, Ticket to Paradise jadi trending topic di Twitter pada Kamis (30/6/2022) siang, karena turut dibintangi aktor Maxime Bouttier.

Baca juga: Profil Maxime Bouttier, Debut Bintangi Film Hollywood Ticket to Paradise Bareng Julia Roberts

Trailer Ticket to Paradise pertama kali yang diunggah oleh Universal Pictures pada Rabu (29/6/2022).

Cuplikan berduasi 2 menit 45 detik itu membawa para penonton kembali ke masa kejayaan film komedi romantis.

Lantas, apa saja fakta unik di balik film Ticket to Paradise ini?

Sebelum menyaksikannya di bioskop, simak dulu kumpulan fakta menarik film Ticket to Paradise yang telah dirangkum Tribunnews berikut.

Berita Rekomendasi

1. Mengingatkan Masa Kejayaan Film Komedi-Romantis

Cuplikan film yang tergambar dalam trailer membuat masyarakat semakin penasaran dengan keseluruhan isi ceritanya.

Sebab, cerita dalam film ini seakan mengembalikan masa kejayaan film komedi-romantis pada tahun 1999.

Dikutip dari Huffington Post, Julia Roberts dan George Clooney saling bermusuhan dalam film, tetapi mereka tidak jatuh cinta ketika mereka bersatu kembali.

"19 tahun terburuk dalam hidupku," kata karakter Clooney di trailer yang menggambarkan hubungannya dengan mantan istrinya, yang diperankan oleh Julia Roberts.

"Kami baru menikah selama lima tahun," jawab Roberts.

Kemudian dijawab lagi oleh Clooney dengan ketus, "Saya menghitung pemulihannya."

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas