Perjalanan Asmara Al Ghazali, Ternyata Pernah Tak Digubris hingga Dibenci Alyssa Daguise
Perjalanan asmara Al Ghazali, ternyata pernah tak digubris hingga dibenci Alyssa Daguise.
Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Salma Fenty
"Oh kayaknya ego aku sih, sering jadi permasalahan. (Ego) Aku besar," lanjutnya.
Al pun mengaku bahwa dirinya kerap mundur saat terjadi masalah.
"Jadi komprominya adalah dia yang mundur."
"Dua-duanya punya ego masing-masing cuma aku lebih butuh waktu," imbuh Alyssa.
7. Al Ghazali dan Alyssa Daguise sempat diisukan nikah siri
Al mengaku tak kaget dengan kabar pernikahan siri antara dirinya dengan Alyssa.
Kabar tersebut merupakan berita lama dan ia pun tegas membantah.
"Nggak kaget sih karena itu sebenernya berita udah lama banget."
"Jadi kita lagi ngomongin masalah nikah siri, jadi kita cuman sharing-sharing aja," ungkap Al.
"Tiba-tiba video itu ada yang motong, jadi dikira kita udah nikah siri."
"Padahal kan enggak, belum," imbuhnya, dikutip dari Tribunnews.
Baik Al maupun Alyssa hanya tertawa saat mengetahui kabar itu lantaran tak mungkin terjadi.
"Kita sih berdua ngakak-ngakak aja karena kita nikah siri berdua di belakang orang tua kan nggak mungkin juga."
"Orang tua pasti ketemu dulu," ujar Al.
8. Al Ghazali pernah disuruh nikah muda
Al mengaku pernah disuruh menikah muda oleh orang tuanya.
"Dulu emang disuruh cepet nikah, cuman sekarang pelan-pelan aja jangan terlalu buru-buru," tutur Al.
9. Al Ghazali memiliki target nikah umur 25 tahun
Al mengaku memiliki target nikah di umur 25 tahun.
Kendati demikian, Al tak memaksa dan menyerahkannya kepada sang pencipta.
"Targetku sih 25, cuma semua tergantung yang di atas jadi pasrah."
"Aku tuh pengen punya anak cepet, iya nggak jauh (umurnya)," bebernya.
10. Al Ghazali sudah siapkan cincin pernikahan hingga cari rumah
Selain sudah memiliki target umur untuk menikah, Al juga sudah menyiapkan cincin pernikahan hingga mencari rumah.
"Nyicil cincin udah, rumah lagi nyari."
"Belum (nemu), susah," jelasnya.
Al akan mencari rumah di kawasan Jakarta Selatan.
"Jakarta, Jakarta, daerah Jakarta Selatan lah paling."
"Tadinya mau di Bali, cuman kata bunda kalau di Bali jual rumahnya susah jadi Jakarta aja," tutup Al Ghazali.
(Tribunnews.com/Katarina Retri/Indah Aprilin) (Kompas.com/Firda Janati)
Berita lainnya terkait Al Ghazali
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.