Sinopsis Film Black Panther: Wakanda Forever, Marvel: Rilis 11 November 2022
Marvel Studios resmi mengeluarkan teaser dari film Black Panther: Wakanda Forever pada Minggu, (24/7/2022) kemarin. Berikut adalah sinopsisnya.
Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Marvel Studios resmi mengeluarkan teaser dari film Black Panther: Wakanda Forever pada Minggu, (24/7/2022) kemarin.
Melalui kanal YouTube Marvel Entertainment, diinformasikan bahwa Black Panther: Wakanda Forever akan dirilis pada 11 November 2022.
Film Black Panther: Wakanda Forever disutradarai oleh Ryan Coogler.
Tak hanya Danai Gurira, film Black Panther: Wakanda Forever juga dibintangi oleh Tenoch Huerta, Martin Freeman hingga Lupita Nyong'o.
Sinopsis Film Black Panther: Wakanda Forever
Film ini mengisahkan tentang kerajaan Wakanda yang sedang berduka.
Baca juga: Fakta-fakta Film Black Panther: Wakanda Forever, Tidak Ada Recast untuk Peran TChalla
Kerajaan Wakanda kehilangan raja mereka yang meninggal dunia, yakni King T'Chala.
Di sisi lain, rakyat Wakanda harus melindungi kerajaan tersebut dari masalah yang muncul.
Saksikan selengkapnya di bioskop kesayangan Anda pada November 2022.
Baca juga: Tanggal Tayang Black Panther: Wakanda Forever, Ini Sinopsis dan Daftar Pemainnya
Daftar Pemain Film Black Panther: Wakanda Forever
Tenoch Huerta sebagai Namor
Martin Freeman sebagai Everett K. Ross
Lupita Nyong'o sebagai Nakia
Angela Bassett sebagai Ramonda
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.