Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Profil Mario Maurer, Aktor Thailand Pemeran Mak di Film Pee Mak

Mario Maurer lahir di Bangkok, 4 Desember 1988 dan merupakan aktor Thailand yang berperan di film Horor Thailand, Pee Mak.

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Profil Mario Maurer, Aktor Thailand Pemeran Mak di Film Pee Mak
Instagram @mario_mm38
Mario Maurer dalam Film Pee Mak. Berikut profil Mario Maurer. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut profil Mario Maurer, aktor Thailand yang berperan sebagai Mak di film Pee Mak.

Mario Maurer memiliki nama asli Nutthawuth Maurer.

Mario Maurer lahir di Bangkok, 4 Desember 1988.

Ia merupakan anak dari pasangan Roland dan Waranya.

Aktor Thailand keturunan Cina dan Jerman tersebut memiliki kakak laki-laki yang bernama Marco Maurer.

Mario merupakan lulusan Universitas Ramkhamhaeng, jurusan Seni Komunikasi.

Baca juga: Sinopsis Pee Mak, Kisah Mario Maurer yang Hidup Bersama Hantu Istrinya

Sebelumnya, Mario bersekolah di St. Dominic Catholic School di Bangkok.

Berita Rekomendasi

Perjalanan Karier Mario Maurer

Mario memilih kariernya sebagai model saat berusia 16 tahun, dikutip dari sharerice.com.

Pada 2007, Mario memulai debut aktingnnya dalam film The Love of Siam dan berperan sebagai pemeran utama.

Perannya sebagai Tong pada film tersebut membuatnya mendapatkan banyak penghargaan.

Satu di antaranya adalah ia memenangkan penghargaan Aktor Terbaik dalam kategori film Asia Tenggara di Festival Film Internasional Cinemanila ke-10.

Pada 2008, ia berperan dalam film lain, 'Friendship,' yang berlatar sekitar tahun 1983, dikutip dari thefamouspeople.com.

Dalam film tersebut, ia menjadi pemeran utama di salah satu segmen film, '4 Romance,' di tahun yang sama.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas