Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sinopsis Film John Wick: Chapter 3 Parabellum yang Tayang Malam Ini di Bioskop TransTV

Berikut ini sinopsis film John Wick 3 atau John Wick: Chapter 3 Parabellum.

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Salma Fenty
zoom-in Sinopsis Film John Wick: Chapter 3 Parabellum yang Tayang Malam Ini di Bioskop TransTV
IMDb
John Wick: Chapter 3 Parabellum - Berikut ini sinopsis film John Wick 3 atau John Wick: Chapter 3 Parabellum. 

TRIBUNNEWS.COM - Film John Wick: Chapter 3 Parabellum atau John Wick 3 akan tayang malam ini di Bioskop TransTV.

John Wick: Chapter 3 Parabellum akan tayang pukul 21.30 WIB.

Film yang disutradarai Chad Stahelski ini dirilis tahun 2019 dan berdurasi 130 menit.

Seri ketiga dari John Wick ini bercerita tentang John Wick (Keanu Reeves) yang menjadi target pembunuh bayaran dengan imbalan 14 juta dolar AS.

Scene dibuka saat John Wick sedang sendirian di Manhattan.

Ia sendirian karena sedang dalam pelarian dari para pembunuh bayaran dari seluruh dunia.

Sepanjang film akan disuguhkan aksi John Wick yang melawan para pembunuh bayaran dari seluruh dunia.

Berita Rekomendasi

Karena John Wick sangat sulit ditangkap, maka imbalan dinaikkan menjadi 15 juta dolar AS.

Selama pelariannya di New York, John tidak sengaja bertemu dengan Sofia (Halle Berry), yang merupakan bagian dari High Table.

Sofia adalah rekan sesama pembunuh bayaran.

John Wick makin kesulitan dalam menghindari para pembunuh bayaran.

Lantas bagaimana aksi Keanu Reeves yang jadi incaran pembunuh bayaran dari seluruh dunia?

Saksikan aksinya malam nanti di Bioskop TransTV pukul 21.30 WIB

Daftar Pemain John Wick: Chapter 3 Parabellum

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas