Ulang Kesuksesan ST12 dan Wali Band, Swara Melayu Bersinar Lagi Siap Hibur Penikmat Musik Indonesia
Fenomena suksesnya aliran musik dengan genre Melayu seperti SR12, Band Bali dan Kangen Band akan diulangi dengan Swara Melayu Bersinar Lagi.
Penulis: FX Ismanto
Editor: Anita K Wardhani
Namun diakui Andi bahwa ada kesamaan lirik dan arti di lagu ini sehingga orang yang pertama kali mendengarkan lagu ini sudah barang tentu akan terbayang dengan lagu AADC.
“Oh iya lagu inipun sempat Andi tawarkan ke Teh Melly Goeslaw untuk dijadikan soundtrack film AADC2 (2016) namun berhubung beda konsep jadi lagu ini tidak masuk. Tapi, lagu ini sebenarnya bisa dikatakan project kerjasama saya sama Teh Melly.
Dan lagu ini telah sesuai prosedur yang dijalankan karena saya telah meminta ijin dulu ke Teh Melly untuk mencantumnya bahwa lagu ini ciptaan kami berdua sebelum lagu ini dirilis. Karena bagi saya juga sebagai pencipta lagu tentunya ada tanggung jawab moral sebelum orang mengira saya plagiat, “tegas Andi lagi.
Adapun video klip lagu Merpati & Kezia “Janji Satu Purnama” telah di garap oleh sutradara Nurman Kusuma dari PH. Studio Rata Kanan dengan mengambil lokasi syuting di Kawasan Pabrik Kertas, BSD, Tangerang, Banten. Sehingga banyak spot yang bisa di eksplore, tempatnyapun masih terawat dan viewnya sangat eksotik.
“Seharian kita syuting dan ada adegan siang hari dan malam hari agar sesuai dengan judul “Janji Satu Purnama”, dimana rembulannya ada dimalam hari. Pokoknya romantis deh”, pungkas Kezia.
Andrigo “Karam Ditengah Harapan” ciptaan Tegar CS.
Penyanyi solois pop melayu Andrigo memang sangat konsisten dengan pilihan karirnya di dunia musik. Sebagai penyanyi asal Riau, pelantun “Pacar Selingan” ciptaan Yogi RPH sekaligus pencipta lagu “Lagi Syantik” Siti Badriah itu tetap memilih berada di jalur musik Melayu.
Lewat lagu-lagunya ini, nama Andrigo melambung tinggi sehinnga dikenal para pecinta musik tanah air bahkan sampai ke negeri tetangga seperti Malaysia.
Kali ini, Andrigo mempersembahkan kembali single terbarunya yang bertajuk “Karam Ditengah Harapan” ciptaan Tegar CS.
Dirilisnya single “Karam Ditengah Harapan” di tahun 2022 ini sekaligus menggenapkan karya bernyanyi Andrigo sampai saat ini dengan memiliki 10 lagu jagoan di label NAGASWARA.
Single ini sebelumnya sudah rampung take vokal sejak tahun 2000 akhir. Tetapi, bukan sengaja menunda-nunda, namun karena memang waktu itu di Pekanbaru Riau, Andrigo merasa sulit ke Jakarta karena dampak pandemi Covid 19.
“Ya betul single terbaru ini menjadi single yang ke 10 yang telah dirilis di NAGASWARA. Lagu terbaru ini memang proses rekamannya telah rampung akhir tahun 2000 lalu, namun karena pandemi jadi tertunda, karena Andrigo sendiri di Riau tidak dapat pergi ke Jakarta, “ucap Andrigo.
Lagu “Karam Ditengah Harapan” bercerita tentang penghianatan seorang kekasih (cewek) kepada pasangannya (cowoknya). Dimana semua hubungan cinta yang sudah lama terjalin dengan target dan rencana-rencana serius ke jenjang pernikahan seketika menjadi kandas, seperti ombak yang menghantam sebuah kapal yang sedang berlayar dan menghempaskannya menjadi karam ditengah lautan.
“Cerita di lagu ini memang sangat dalam tentang hubungan cinta yang sudah terjalin dalam dengan penuh rencana dan terget ke jenjang pernikahan, semuanya menjadi hancur berantakan seperti ombak besar yang menghantam kapal yang sedang berlayar dan menenggelamkannya ke dasar lautan, “ungkap Andrigo si murah senyum ini.
Mengenai konsep musik di lagu ini jauh berbeda dengan lagu-lagu sebelumnya, karena di lagu “Karam Ditengah Harapan” benar benar berciri khas slow rock Melayu Malaysia dengan alunan yang lebih lambat baik secara tempo dan kemasan musiknya yang diaransemen oleh tangan dingin Fuad Semar Pro.