Kondisi Terkini Atta Halilintar yang Dirawat di RS, Alami Gatal-gatal karena Efek DBD
Kondisi terkini Atta Halilintar yang tengah terserang Demam Berdarah Dengue. Atta Halilintar mangalami gatal-gatal dan badannya masih lemah.
Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: bunga pradipta p
TRIBUNNEWS.COM - Kondisi terkini Atta Halilintar yang dirawat di rumah sakit karena DBD.
YouTuber Atta Halilintar kini tengah dirawat di rumah sakit.
Atta Halilintar terserang Demam Berdarah Dengue (DBD) dan harus dirawat selama beberapa hari ke depan.
Sang istri, Aurel Hermansyah mengungkapkan kondisi terkini Atta Halilintar yang tengah sakit DBD.
Aurel Hermansyah memberikan kabar tersebut melalui video call dengan anaknya, Ameena Hanna Nur Atta.
"Papahnya lemes banget," ujar Aurel Hermansyah dikutip dalam kanal YouTube AH, Senin (22/8/2022).
Baca juga: Terpaksa Tinggalkan Ameena Demi Jaga Atta Halilintar di RS, Aurel Hermansyah: Hatiku Hancur
Selain itu, Atta Halilintar juga mengalami gatal-gatal.
Hal tersebut karena efek dari penderita DBD.
"Lagi gatel-gatel badannya karena mungkin udah keluar merah-merahnya, jadi hatel-gatelnya baru hari ini," ujar Aurel Hermansyah.
Sementara itu, Aurel Hermansyah menitipkan Ameena untuk semantara waktu kepada Ashanty.
Selama beberapa hari, Ameena menginap di kediaman Anang Hermansyah dan Ashanty.
Aurel Hermansyah hanya bisa berkomunikasi dengan Ameena melalui jaringan video call.
Saat dititipkan di rumah Ashanty, bayi berusia 6 bulan itu tidak rewel.
Bahkan, pengasuhnya memberikan laporan kepada Aurel Hermansyah bahwa Ameena bisa tidur dengan nyenyak.