PROFIL dan BIODATA Angelina Jolie, Mantan Istri Brad Pitt yang Kerap Dijahili Semasa Sekolah
Simak profil dan biodata Angelina Jolie, mantan istri Brad Pitt yang kerap dijahili semasa sekolah.
Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Berikut profil dan biodata Angelina Jolie, mantan istri Brad Pitt.
Angelina Jolie merupakan aktris Hollywood yang telah membintangi sejumlah film.
Tak hanya itu, Angelina Jolie juga pernah menjadi sutradaraa film.
Menikah dengan Brad Pitt pada 2014, Angelina Jolie kemudian mengajukan cerai pada 2016.
Semasa sekolah, ternyata Angelina Jolie kerap dijahili oleh teman-temannya.
Baca juga: Daftar Film yang Dibintangi Angelina Jolie, Wanted hingga Maleficent
Profil Angelina Jolie
Dikutip dari Tribun Wiki, Angelina Jolie lahir di Los Angeles, California, 4 Juni 1975.
Ayah Jolie bernama Jon Voight dan ibunya, Marcheline Bertrand.
Orang tua Angelina Jolie bercerai pada 1976.
Angelina Jolie bersama sang kakak, James Haven kemudian tinggal bersama ibu mereka, setelah orang tuanya bercerai.
Ia pernah berniat untuk menjadi pengurus pemakaman saat berusia 14 tahun.
Saat itu, Jolie kerap menggunakan pakaian bernuansa gelap dan mewarnai rambutnya menjadi ungu.
Diketahui, hubungannya dengan sang ayah tak terlalu baik.
Saat sang ayah, Jon membintangi film Lara Croft: Tomb Raider' (2001), mereka mencoba dekat dengan sang ayah.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.