PROFIL Rizky Febian, Anak Sule yang Berseteru dengan Teddy Pardiyana
Berikut ini profil Rizky Febian yang sedang berseteru dengan Teddy Pardiyana. Rizky Febian melaporkan Teddy dengan dugaan kasus penggelapan aset.
Penulis: Dicha Devega Putri Arwanda
Editor: Ayu Miftakhul Husna
![PROFIL Rizky Febian, Anak Sule yang Berseteru dengan Teddy Pardiyana](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/musisi-rizky-febian-amilah-bersamaku.jpg)
Penghargaan yang didapat Rizky Febian
Dikutip dari Tribun-Medan.com, penghargaan yang diperoleh Rizki sebagai penyanyi, antara lain :
1.Penghargaan pendatang baru terdahsyat di acara Dahsyatnya Award tahun 2016
2. Penghargaan pendatang baru paling ngetop dan lagu paling ngetop di acara SCTV Music Award tahun 2016
3. Penghargaan Breakthrough artist of the year dan song of the year di acara Indonesia Choice Awards tahun 2016
4. Penghargaan lagu Indonesia favorit di acara Nickelodeon Indonesian Kids’ Choice Awards tahun 2106
5. Penghargaan top collaboration song of the year di acara Billboard Indonesia Music Award bersama Marion Jola tahun 2020.
6.Penghargaan best Asian music award di acara Mnet Asian Music Awards tahun 2020.
Rizky Febian tak mau mendompleng nama Sule saat awal kariernya
Dikutip dari Kompas.com, Meski kini sukses, sejak awal Rizky tidak pernah mendompleng nama Sule.
Rizky merintis kariernya mulai dari nol dengan usahanya.
Ia tak ingin jalan hidupnya berjalan menjadi mudah karena bantuan sang ayah yang sudah dikenal terlebih dulu di industri hiburan.
Padahal, kata Rizky Febian, Sule kerap menawarinya masuk label rekaman besar untuk mewujudkan impian menjadi seorang penyanyi.
"Aku enggak mau kalau perjalanan hidup aku, karena aku yang menjalani, semudah itu," kata Rizky Febian.
(Tribunnews.com/Dicha Devega) (Tribun-Medan.com/Royandi Hutasoit) (Kompas.com/Ady Prawira)