Lesti Kejora dan Rizky Billar Ingin Lebih Intim, Prioritaskan Rumahtangga Ketimbang Perusahaan
Lesti Kejora dan Rizky Billar sebelumnya jadi gunjingan setelah kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) mengemuka beberapa waktu silam.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Lesti Kejora dan Rizky Billar berusaha memperbaiki rumah tangga mereka yang sempat dilanda prahara.
Pasangan suami istri tersebut sebelumnya jadi gunjingan setelah kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) mengemuka beberapa waktu silam.
Kini Lesti dan Billar ingin memperbaiki masalah tersebut dan membuat hubungan mereka lebih intim.
Baca juga: Kabar Terbaru Lesti dan Rizky Billar, Sejumlah Karyawan Leslar Entertainment Unggah Kalimat Pamit
Keduanya lantas memutuskan rehat sejenak dari kesibukan rumah produksi dan kanal YouTube di bawah naungan Leslar Entertainment.
"Mungkin cooling down dulu ya. Mereka mungkin mau mengurangi aktivitas, bukan tidak ada aktivitas karena satu sama lain penginlah lebih intim dan menjadi diri yang lebih baik," kata Ariel Lobster, manajer Rizky Billar seperti dilansir dari Official Nit Not, Jumat (28/10/2022).
Pernyataan Ariel Lobster sekaligus menepis kabar yang menyebut Leslar Entertainment bubar.
Kabar itu awalnya mengemuka dari postingan seorang karyawan bernama Donny Ramadhan Saputra.
Ia mengunggah foto bersama para tim Leslar Entertainment dengan menuliskan kalimat pamit sebagai keterangan.
Di situ, ia berterima kasih pada penonton setia Leslar Entertainment.
Makanya, banyak warganet yang menduga Leslar Entertainment sudah dibubarkan.
Baca juga: Sempat Jenguk, Ady Sky Bocorkan Kondisi Terbaru Lesti Kejora dan Rizky Billar: Pokoknya Doain
"Hatur nuhun sadayana. Terima kasih juga untuk kalian semua yang sudah ikut menyaksikan Leslar Entertainment tumbuh dan berkembang," tulis Donny Ramadhan Saputra di Instagram pada Kamis (27/10/2022).
Tak lupa, dirinya juga mengucapkan terima kasih pada Lesti dan Billar atas kesempatan dapat bekerja di perusahaan mereka.
"Terimakasih untuk bubos @lestykejora dan pabos @rizkybillar atas kesempatan yang ga bakal dilupakan seumur hidup. SEE YOU GUYS!," lanjutnya.
Lesti Kejora dan Rizky Billar Kembali Tampil Bersama
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.