POPULER Seleb: Dewi Perssik Kantongi Identitas Haters | Hansol Jawab Isu Permen Beracun di Itaewon
Dewi Perssik sudah kantongi identitas haters yang memfitnah dirinya.| Jang Hansol tanggapi isu adanya permen beracun di tragedi Itaewon.
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Simak kumpulan berita populer kanal seleb selama 24 jam terakhir dalam artikel ini.
Kabar pertama datang dari perseteruan Dewi Perssik dengan haters.
Dewi Perssik sudah kantongi identitas haters yang memfitnah dirinya.
Melalui unggahannya, Dewi Perssik menegaskan dirinya tidak akan main-main dalam hal ini.
Berita selanjutnya, YouTuber Jang Hansol tanggapi isu adanya permen beracun di tragedi Itaewon.
Benarkan isu adanya permen berancun yang menewaskan 153 jiwa dalam tragedi Halloween di Itaewon?
Baca juga: Dewi Perssik Sudah Kantongi Identitas Haters yang Fitnah Dirinya: Saya Bilang Nggak Mau Main-main
1. Cerita Angelina Sondakh Temani Ayahnya di Detik Terakhir
Artis Angelina Sondakh tengah berduka setelah sang ayah, Lucky Sondakh meninggal dunia pada Minggu (30/10/2022).
Angelina Sondakh turut menemani detik-detik terakhir mendiang ayahnya.
Sambil menangis sesenggukan, Angelina Sondakh mengungkapkan bahwa sebelum Lucky Sondakh berpulang ia sempat menemaninya dari pagi.
"Yang pastinya di hari terakhirnya saya nemenin ayah saya dari pagi," kata Angie, sapaan akrabnya, dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Minggu (30/10/2022).
"Dari kemarin malamnya saya udah bilang daddy dirawat aja di rumah sakit, karena merasa fisiknya agak menurun," sambungnya.
Istri mendiang Adjie Massaid ini menyebut jika Lucky Sondakh memang memiliki riwayat penyakit seperti stroke ringan hingga kolestorel tinggi.
2. Dewi Perssik Sudah Kantongi Identitas Haters
Kasus Dewi Perssik dengan seorang haters memasuki babak baru.
Dewi Perssik sebut telah mengetahui identitas haters yang memfitnah dirinya.
Hal tersebut diungkap Dewi Perssik melalui unggahan Instagram Story-nya, Minggu (29/10/2022).
Dewi Perssik mengaku dapatkan identitas haters berkat bantuan polisi.
"Alhamdulillah sudah dapat orangnya, tinggalnya di mana, bentukannya seperti apa."
"(Dia punya) suami dan anaknya juga, dan dia tinggal di mana, aku dapat info dari pihak berwajib," ungkap Dewi Perssik.
3. Jang Hansol Tanggapi Isu Permen Beracun dalam Tragedi Itaewon
Perayaan Halloween di Itaewon, Korea Selatan pada Sabtu (29/10/2022) berujung duka.
Setidaknya dilaporkan ada 153 orang yang tewas dalam tragedi Halloween di Itaewon.
Di tengah kabar duka, sejumlah kabar miring menyelimuti tragedi perayaan Halloween tersebut.
Salah satunya kabar yang banyak beredar di media sosial yakni ada restoran yang membagikan permen beracun kepada pengunjung.
Mengetahui kabar tersebut, YouTuber Korea Selatan Jang Hansol angkat bicara.
"Ada orang-orang yang tanya, 'Mas katanya di Twitter itu ada satu restoran yang membagikan permen isi racun yang mengakibatkan kematian," kata Hansol, dikutip dari Korea Reomit, Minggu (30/10/2022).
Baca juga: Nyaris Datangi Pesta Halloween Itaewon, Jang Hansol Kabarkan soal Kondisi Sebenarnya di Lokasi
4. Nia Ramadhani jadi Trending Topic di Twitter
Nama Nia Ramadhani trending topic di Twitter pada hari ini, Senin (31/10/2022).
Bukan karena masalah narkoba yang pernah menjerat dirinya, kali ini nama Nia Ramadhani trending karena salah satu adegan di sinetron lawas berjudul Bawang Merah Bawang Putih.
Hingga Senin (31/10/2022) siang, sudah ada 4,9 ribu tweet memakai nama Nia Ramadhani.
Mencuatnya nama Nia Ramadhani tersebut dikarenakan akun Twitter bernama Saint Hoax mengunggah potongan adegan sinetron lawas yang dibintangi istri Ardi Bakrie itu.
Dalam cuplikan adegan itu, Nia Ramadhani tengah berteriak sehingga pemeran sinetron lainnya seolah terbang.
Saat adegan terbang, akun Saint Hoax menggunakan lagu Lift Me Up milik Rihanna sebagai soundtrack-nya.
5. Fitri Salhuteru Ungkap Kondisi Terkini Nikita Mirzani
Fitri Salhuteru telah menjenguk Nikita Mirzani di Rutan IIB Serang, Banten.
Fitri Salhuteru mengungkapkan kondisi terkini Nikita Mirzani.
Dikutip dari YouTube Seleb Oncam News Senin (31/10/2022), Fitri Salhuteru menilai bahwa Nikita Mirzani adalah seorang petarung.
Nikita Mirzani menerima dengan baik apapun risiko yang diterima olehnya.
"Dia adalah petarung, menurut saya apa pun yang dia lakukan, apa pun risikonya, dia menerima dengan baik."
"Niki sama saya itu kalau nggak ngomong, kalau nggak ketemu kayak ikan kekurangan oksigen, ketawa-ketawa aja di dalem," terang Fitri Salhuteru.
(Tribunnews.com)